Inilah 5 Karakter Anime Yang Diinginkan Orang-Orang Untuk Menjadi Atasan Mereka

April 20, 2014 15:15
Inilah 5 Karakter Anime Yang Diinginkan Orang-Orang Untuk Menjadi Atasan Mereka

Siapapun pasti punya atasan impian, tidak terkecuali bila atasan tersebut berasal dari dunia 2D. Banyak sekali ‘atasan’ yang bisa menjadi contoh yang baik karena etos kerjanya yang begitu baik, atau karena kemampuan kepemimpinannya yang memang memukau para penonton. Mungkin kamu juga ingin atasan yang seksi dan sangat peduli pada bawahannya seperti Rias Gremory?

Apapun yang kamu inginkan, di Jepang sedang musim kelulusan para mahasiswa yang memulai pekerjaan barunya, dan kesempatan ini dimanfaatkan oleh situs anime Jepang DDNavi untuk menanyakan responden lelaki berumur antara 20-40 tahun siapakah karakter anime yang mereka inginkan sebagai atasan. Berikut adalah jawabannya.

5. Sakata Gintoki (Gintama)

good boss (4)

Saya benar-benar heran ada yang ingin Gintoki sebagai atasannya, walau mungkin lebih baik daripada Hijikata yang terus menembakkan bazookanya ke arah bawahannya, Gintoki bukanlah contoh atasan yang baik bila kamu mengejar segi ekonomi. Namun dengan kelakuannya yang tidak tertebak, diyakini kantormu akan menjadi sangat ceria setiap harinya. Hanya hati-hati saja karena kemalasan Gintoki mungkin akan ikut membawa satu kantor jatuh bersamanya, Yorozuya adalah contoh konkritnya dimana mungkin suatu saat kamu harus berbagi makanan anjing dengan Sadaharu.

4. Mitsuyoshi Anzai (Slam Dunk)

good boss (3)

Anzai, atau yang biasa kita kenal dengan pak Anzai dari seri Slam Dunk mungkin adalah tipe atasan yang diinginkan banyak orang. Beliau tidak banyak bicara, dia juga tenang dan tidak pernah terlihat marah (pada hari-harinya di Shohoku) namun beliau bisa mengeluarkan keputusan yang tepat di tengah pertandingan tanpa panik. Pak Anzai juga akan membantumu mengembangkan bakatmu sampai kamu menguasainya, dia adalah motivator yang baik.

3. Kiichi Goto (Mobile Police Patlabor)

good boss (5)

Kapten dari Divisi Kendaraan Spesial kedua ini mungkin adalah salah satu karakter yang paling santai di daftar ini, namun dia lebih dari cukup sebagai seorang kapten. Dia memiliki persepsi yang tajam, digabungkan dengan kemampuannya memanipulasi orang lain tanpa diketahui. Atasan yang tenang, dingin dan tidak gampang goyah ini pastinya sangat cocok untuk memimpin anak-anak baru.

2. Daijiro Ohara (Kochira Katsushika-ku Kameari Kōen-mae Hashutsujo)

good boss

Setelah kita melihat para atasan yang tenang, santai dan tidak mudah marah, sebaliknya kepala polisi dari boks polisi Kameari Kouen-Mae adalah atasan yang akan selalu berteriak padamu saat kamu melakukan hal yang salah dan terkenal sangat disiplin, namun, dia juga adalah seorang pekerja yang rajin dan bisa menjadi sangat pengertian. Atasan seperti inilah yang dibutuhkan banyak orang karena dia akan membuat mereka tunduk, namun mereka juga akan belajar banyak darinya.

1. Kousaku Shima (Kachō Kōsaku Shima)

good boss

Banyak orang Jepang yang bekerja dalam lingkungan korporasi, jadi tidak heran bila Kousaku Shima mengambil tempat teratas dari daftar ini. Banyak orang yang mencoba menanjak tangga karir untuk menjadi petinggi perusahaan seperti dirinya. Seorang pekerja biasa yang kemudian menjadi seorang pemimpin perusahaan ini telah menginspirasi banyak orang karena dedikasinya kepada pekerjaannya.

Nama-nama lain seperti Monkey D. Luffy dari One Piece dan Bright Noa dari Mobile Suit Gundam bermunculan sebagai kandidat atasan yang terbaik. Namun siapakah menurutmu yang bisa menjadi atasan terbaik untukmu? Apakah kamu memilih Kousaku Shima yang begitu mendedikasikan dirinya, atau kamu ingin atasan yang lebih santai seperti Gintoki?

good boss (2)

Kalau saya pribadi sih ingin atasan seperti Sumeragi Lee Noriega dari seri Mobile Suit Gundam 00. Alasannya? Sepertinya dengan gambar diatas alasan saya sudah cukup jelas.

sumber: Sgcafe
gambar: pixiv/xtcxtc

Sorry. No data so far.