Eiichiro Oda Berkata Akan Masih Tetap Menggambar One Piece di 10 Tahun Mendatang

July 5, 2014 14:45
Eiichiro Oda Berkata Akan Masih Tetap Menggambar One Piece di 10 Tahun Mendatang

Seorang jurnalis dari chinatimes telah malakukan interview dengan mangaka Eiichiro Oda mengenai karyanya, One Piece. Dalam interview tersebut Oda mengucapkan beberapa pernyataan dan pandangan yang cukup mengejutkan.oda1Pada awalnya sang jurnalis menanyakan apakah ending One Piece akan menjadi seperti yang di perkirakan berdasarkan pendapat di dunia maya, yaitu harta terakhir yang akan di temukan oleh Luffy, One Piece adalah dunia yang damai. Oda menanggapi pertanyaan tersebut sambil tertawa dan berkata bahwa memang benar judul One Piece ada hubungannya dengan ending dari karya tersebut. Namun dia menolak untuk memberi informasi lebih lanjut mengenai endingnya.

Dalam interview tersebut Oda juga berkata bahwa dia tidak bisa menahan inspirasi yang terus terungkap di kepalanya hingga sudah 17 tahun One Piece berlanjut. Dan menurut Oda, dia akan masih tetap menggambar One Piece di 10 tahun yang mendatang, teman-teman baru Luffy juga akan terus muncul.oda3Selain itu Oda juga bercerita mengenai sumber inspirasi yang dia gunakan untuk mengarang kekuatan devil fruits. Ternyata kekuatan devil fruit banyak terinspirasi dari Doraemon dan kehidupan sehari-hari Oda sendiri. Misalnya kekuatan karet Luffy tercipta karena Oda pernah berfikir ingin mengambil barang sambil duduk dengan memanjangkan tangannya. Kekuatan Robin yang dapat menggandakan tangannya tercipta dari keiinginan Oda untuk menggambar manga lebih cepat dengan tangan yang banyak. Kekuatan untuk karakter wanita terinspirasi dari kebutuhan dan keinginan wanita kata Oda. Misalanya, kekuatan memperhalus kulit Alvida dan kekuatan mengatur berat badan yang dimiliki Miss Valentine.

Meski jam tidur Oda setiap hari hanya 4 jam, dia masih tetap bersemangat untuk meneruskan dan menggembangkan karyanya. Mari kita dukung Oda dengan membaca dan mencintai One Piece!

via Yaraon