Manga Kangoku Gakuen Akan Dapatkan Adaptasi Anime

August 4, 2014 16:10
Manga Kangoku Gakuen Akan Dapatkan Adaptasi Anime

Diinformasikan pada sampul jilid ke-14 dari manga Kangoku Gakuen yang terbit pada hari rabu ini bahwa manga tersebut telah mendapatkan lampu hijau untuk produksi adaptasi anime. Tidak disebutkan secara jelas format animenya.

kangoku-anime

Manga Kangoku Gakuen yang dibuat oleh Hiramoto ini diterbitkan di majalah Young Magazine terbitan Kodansha semenjak bulan Februari 2011.

Mengambil tempat di Akademi Hachimitsu, yang terkenal dengan peraturannya yang ketat, tengah mengalami perubahan besar tahun ini. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, mereka mengizinkan siswa pria untuk masuk ke sekolah tersebut. Tokoh utama cerita ini, Fujino Kiyoshi memulai hari pertamanya di sekolah ini dan menyadari bahwa hanya ada 4 pria lainnya di sekolah ini.

kangoku-anime-1

Kelima pria tersebut bermimpi untuk memulai kehidupan harem di sekolahnya tapi malangnya jangankan harem, tidak ada satu dari ribuan gadis pun yang rela untuk berbicara dengan mereka atau hanya sekedar menyapa. Tidak hanya itu, setelah serangkaian kejadian mereka pun harus hidup sebagai tahanan di dalam sekolah.

Manga ini berhasil memenangkan penghargaan Manga Umum Terbaik pada Penghargaan Manga Tahunan ke-37 Kodansha pada bulan Mei. Selain itu dikatakan juga bahwa manga ini telah dicetak sebanyak 3,5 Juta eksemplar.

sumber: ANN