[Monday Music] Tribute Lagu Opening Anime Indonesia Tahun ’90-an

August 4, 2014 21:35
[Monday Music] Tribute Lagu Opening Anime Indonesia Tahun ’90-an

Yang anak 90-an mana suaranya? Yang lebih muda atau yang lebih tua dan “sekedar lewat” tahun 90-an juga tidak masalah, karena Monday Music kali ini akan membahas opening anime yang santer diputar pada masa kejayaan anime hari Minggu pagi.

Yang biasa ingin bernostalgia dengan lagu anime lama dan mencari video versi Indonesianya di Youtube mungkin menemukan kesulitan untuk mencari beberapa lagunya. JOI paham kok, karena buat Flashback Friday itu ternyata sulit. Tapi salah seorang produser musik yang terkenal dengan kreasi lagunya yang biasa menghebohkan internet Indonesia, Eka Gustiwana dengan Nadya Rafika membuat sebuah lagu tribut yang berisi beberapa potongan dari berbagai anime yang pernah tayang di Indonesia!

Dengarkan lagunya dan tenggelamlah dalam suasana nostalgia sindiran Mama; “Hari Minggu aja bisa bangun pagi, tapi hari biasa pas sekolah susah bangunnya”;

Eka Gustiwana adalah seorang produser musik dengan pengalaman bekerjasama memproduseri musik untuk berbagai artis terkenal Indonesia seperti Nikita Willy dan Maudy Ayunda, serta menggubah berbagai berita viral menjadi musik lucu seperti Arya Wiguna, Jeremy Teti, dan lainnya.

Mari masuk ke lagu-lagu yang ikut dimasukkan dalam video tersebut, seri anime yang dimasukkan antara lain;

Chibi Maruko-chan
Yume Ippai – Yumiko Seki

P-Man
Bokura no Paaman – Katsue Miwa dan Susumu Ishikawa

Hamtaro
Tottoko no Uta – Hamuchanzu

Dr Slump (Arale)
Kao Dekkai – Funta

Sailor Moon
Moonlight Densetsu – DALI

Saint Seiya
Pegasus Fantasy – MAKE.UP

Inuyasha
Change the World – V6

Detektif Conan
Mune ga Doki Doki – The High Lows

Kobo-chan
Nippon Cha! Cha! Cha! – Konpeitō

Crayon Shinchan
Doubutsuen wa Taihen da – Tune’s

Kesemuanya mendapat aransemen bahasa Indonesia pada saat ditayangkan di Indonesia. Sayang lagu lain yang tak kalah nostalgianya seperti Hunter x Hunter dan Doraemon juga tak dimasukkan dalam video diatas, semoga ada video kedua nanti!