Curiga Sedang Diduakan? Jebak Pacarmu Dengan Trik-Trik Dari Acara “Honma Dekka!?” Ini

November 1, 2014 17:13
Curiga Sedang Diduakan? Jebak Pacarmu Dengan Trik-Trik Dari Acara “Honma Dekka!?” Ini

Apakah kamu sedang curiga karena merasa pacarmu bertindak sedikit aneh? Menduga kalau dia sedang mengelabuimu, dan bermain sesuatu di belakang punggung? Bagaimana bila kamu jebak dengan sedikit trik-trik yang diinformasikan lewat acara televisi, Honma Dekka!? dari Jepang. Acara televisi ini dibawakan oleh pakar marketing Megumi Ushikubo dan psikolog Rie Ueki.

Berikut ini adalah 5 jebakan yang sudah disiapkan untuk mencari kebenaran dari pacarmu:

5 trik agar terjebak (4)

5. Saat di toko DVD, pura-pura ceritakan pengalaman menonton salah satu film tersebut dengannya

  • Normal: Mencari pembicaraan lain karena dia tidak peduli sudah menontonnya atau belum.
  • Selingkuh: Dia akan terus bertanya kapan dan dimana, karena dia merasa bersalah sudah melupakannya.

Logikanya, lelaki yang belum pernah menonotonnya akan memiliki perasaan bersalah, sedangkan yang seharusnya dilakukan adalah bereaksi biasa saja karena bagaimana kamu bisa bereaksi kalau kamu sebenarnya belum pernah menontonnya. Tingkat keberhasilan trik ini sayangnya hanya 20 persen saja.

4. Sembunyikan aksesoris wanita di mobilnya, dan tanyakan, “Milik siapa ini!?”

  • Normal: Bersikap tenang dan logis.
  • Selingkuh: Langsung merebutnya dan memperhatikannya dengan seksama.

Dalam keadaan normal, memang seharusnya tidak perlu terlampau panik bila ada aksesoris wanita jatuh di dalam mobil, karena bisa saja itu berasal dari ibu atau adikmu. Namun hal ini bisa memancing kebenaran dibalik topeng playboynya. Walaupun, tingkat keberhasilan trik ini hanya 28 persen.

5 trik agar terjebak (3)

3. Ceritakan kalau temanmu melihat dia sedang jalan berdua dengan orang lain.

  • Normal: Seharusnya dia akan merespon, “Wah, kalau ada temanmu harusnya dia menyapa dong?”
  • Selingkuh: Panik dan bertanya “Dimana? Kapan? Siapa?”

Bila pacarmu tipe yang selingkuh, kemungkinan besar dia akan langsung panik. Terlebih karena temannya pasti tahu sang pacar tidak pergi bersama pacar wanitanya. Bila dia pergi dengan saudara atau teman, dia bisa menjelaskan keadaan dengan tenang dan rasional.

2. Ceritakan kalau temanmu memutuskan pacarnya karena dia selingkuh.

  • Normal: Bertanya, mungkin itu bukan satu-satunya penyebab mereka putus.
  • Selingkuh: Akan kemudian bersimpati kepada lelaki yang diduga selingkuh.

Saya tidak yakin cara ini bekerja 100 persen, karena jawaban atas pernyataan diatas akan sangat beragam, dan saya tidak yakin bila laki-laki pun tertarik untuk membicarakan hal seperti ini.

5 trik agar terjebak (2)

1. Bangunkan dia di pagi hari dan katakan kalau kamu melihat handphonenya.

  • Normal: Karena tidak ada yang perlu disembunyikan, dia hanya memberi pesan untuk tidak melihat handphonenya tanpa izin.
  • Selingkuh: Langsung menyerangmu dengan pertanyaan mendetil, apa saja yang kamu lihat dan apa yang kamu buka.

Handphone adalah pintu menuju kemaksiatan, tidak hanya melihat konten-konten yang seharusnya tidak kamu lihat, tapi juga pesan-pesan yang berujung kepada hubungan yang tidak seharusnya dilakukan. Siapapun pasti panik, apalagi handphone memiliki banyak privasi yang sebaiknya tidak dilanggar oleh orang lain. Trik ini memiliki kemungkinan berhasil sebesar 53 persen.

Namun, bila kamu tidak benar-benar yakin akan pacarmu melakukan kecurangan, sebaiknya tidak perlu bermain dengan api. Karena besar kemungkinan masalahmu dengan si dia akan bertambah ruwet dibandingkan selesai. Bila kamu yakin dia memang selingkuh maka putuskan saja, atau bicarakan baik-baik, karena beberapa trik diatas, terutama trik terakhir sepertinya tidak akan mengarah ke arah kebenaran, tapi ke arah kemarahan.

sumber: Rocketnews
gambar: pixiv/pluvieux_tigre pixiv/mokatitk pixiv/angelsyndrome seiga

Sorry. No data so far.