Produser Kreatif “Cross Ange” Marah Dengan Opening Kedua Animenya

January 5, 2015 18:04
Produser Kreatif “Cross Ange” Marah Dengan Opening Kedua Animenya

Cross Ange kembali bikin ulah. Penonton animenya yang menonton episode ke-13 yang juga merupakan episode pertama yang memakai opening dan ending yang “baru” mempertanyakan sekuens yang “hanya” mendaur ulang adegan yang sama persis dengan opening dan ending pertamanya. Hal ini juga memicu perbincangan panas di twitter Jepang.

Pagi ini sang produser kreatif yang juga lebih memilih ero dibanding moe, Mitsuo Fukuda mengungkapkan kekecewaannya mengenai hal itu di Twitter. Ia menjelaskan bahwa setelah ia kembali melihat episode 13 sekali lagi, tekanan darah tinggi-nya kambuh.

201501040211598ae

Ia menulis, “Tentang opening baru ini, daripada mengatakannya sebagai bukan sebuah kesengajaan, lebih ke arah, ‘Aku tidak menyuruh membuat seperti ini!'” Ia menambahkan bahwa ia sangat ingin memperbaikinya sehingga bisa ditayangkan saat episode 14 tayang, dan juga bahwa tak ada banyak kesempatan saat memproduksi anime di akhir tahun, meskipun saluran TV tetap bekerja saat akhir dan awal tahun. Fukuda menulis bahwa ia sangat menyesal dan menjelaskan bahwa proses fotografinya tak sempat menyusul frame yang sudah dikerjakan.

Para penonton setia mungkin telah mengira bahwa hal ini akan datang, karena sekitar setengah minggu sebelum episodenya tayang, Fukuda memberitakan tentang sekuen opening yang jelek. Ia mengeluhkan bahwa itu bukanlah sesuatu yang ia bayangkan. Ia juga menulis karena jadwal produksi yang padat ia tak bisa istirahat dan libur saat Tahun Baru.

Fukuda juga meyakinkan bahwa opening di Blu-ray/DVD akan berbeda dengan yang ditayangkan di TV karena akan karakter wanita di satu bagian openingnya akan ditelanjangi. Karena ia tak menyukai bar sensor di TV, makanya dipakaikan baju untuk versi TV.

Mungkin bisa diartikan bahwa jawaban Fukuda untuk “memperbagus opening yang jelek” adalah dengan “menelanjangi karakter wanitanya di opening”?

Sumber: ANN