Film Live Action “Parasyte” Akan Mendatangi Bioskop Indonesia Tanggal 14 Januari

January 6, 2015 13:43
Film Live Action “Parasyte” Akan Mendatangi Bioskop Indonesia Tanggal 14 Januari

Moxienotion selaku distributor beberapa film Jepang yang akhir-akhir ini tayang di Indonesia seperti Fatal Frame dan Lupin akhirnya mengumumkan tanggal tayang film mereka berikutnya, Parasyte Part 1.

Parasyte_poster_70x100cm1 (1)

Diumumkan bahwa film ini akan mendatangi bioskop Indonesia mulai tanggal 14 Januari 2015, yang berarti tinggal seminggu lagi. Seperti diberitakan sebelumnya, live action Parasyte masih akan mengadaptasi cerita orisinil manga-nya yang terbit di tahun 90-an. Berikut trailer versi Indonesianya:

Dalam ranah film sendiri, Parasyte dikatakan berhasil menjadi salah satu karya berpengaruh bagi beberapa pembuat film terkenal, salah satunya adalah James Cameron (Terminator 2) dengan tema uniknya yang menyinggung beberapa hal seperti perusakan lingkungan dan kondisi keluarga. Saat film ini memasuki pasar di gelaran Hongkong Film Market, dikabarkan juga banyak distributor film berani untuk menayangkan film ini di negara mereka.

Parasyte_poster_70x100cm1 (2)

Selain Parasyte part 1, diumumkan juga film lain yang akan tayang di tahun 2015 ini dari Moxienotion, yaitu Parasyte part 2 dan film dokumenter salah satu band Jepang paling terkenal di dunia, Over The L’Arc en Ciel.

Sumber: Moxienotion Press Release

Update: Dalam trailer tertulis tanggal 21 Januari, itu adalah kesalahan dari trailer, yang benar tetap tanggal 14 Januari.

Sorry. No data so far.