[Review] The Cat Cabin

February 21, 2015 11:18
[Review] The Cat Cabin

Kafe kucing bisa dibilang merupakan hal yang lumrah di Jepang, seperti yang pernah saya tulis sebelumnya. Adalah The Cat Cabin, sebuah kafe kucing buka dibilangan Jakarta Selatan, tepatnya di jalan Kemang Raya no. 31 Jakarta Selatan. The Cat Cabin dibuka pada tanggal 14 Februari 2015, bertepatan dengan hari Valentine.

2015-02-19 13.00.20_resize2015-02-19 12.55.26

Pada saat pengunjung hendak memasuki ruangan kafe maka pegunjung harus membuka alas kaki mereka dan menggantinya dengan slipper yang telah disediakan dan diberikan sebuah buku petunjuk. The Cat Cabin memungut tarif sebesar Rp. 50.000,- untuk satu jam pertama dan Rp. 30.000,- untuk tambahan waktu (sejam berikutnya).

2015-02-19 12.56.27_resize2015-02-19 12.56.41_resize2015-02-19 14.12.12_resize2015-02-19 14.12.45_resize

2015-02-19 14.12.59_resize

The Cat Cabin sendiri terinspirasi dari kafe kucing yang telah menjamur di Jepang, namun bila kafe kucing di Jepang adalah (banyak) kucing didalam kafe maka The Cat Cabin melakukan hal yang sebaliknya yaitu pengunjung kafe bisa menikmati makanan dan minuman sambil bermain dengan kucing, menurut penuturan salah satu pegawai The Cat Cabin.

2015-02-19 13.06.46_resize2015-02-19 13.07.37_resize2015-02-19 13.08.12_resize2015-02-19 13.13.01_resize2015-02-19 13.18.54_resize2015-02-19 13.19.40_resize2015-02-19 13.25.38_resize2015-02-19 13.26.05_resize2015-02-19 13.27.59_resize2015-02-19 13.37.18_resize2015-02-19 13.41.49_resize

Namun menurut saya, The Cat Cabin tidaklah jauh berbeda dengan kafe kucing yang berada di Jepang. Pengunjung The Cat Cabin lebih banyak menghabiskan waktu dengan berinteraksi dengan kucing-kucing.

badtzmarubatmancemongtomopitakNonaniquitakomokacangflavis&giallo
klik foto untuk perbesar tampilan

The Cat Cabin saat ini memiliki sebelas ekor kucing, diantaranya Tomo (ras Persia, jantan), Komo (ras American Shorthair, jantan), Pitak (ras Persia, betina), Cemong (ras Persia, betina), Batman (ras Persia, jantan), Niquita (ras campuran Persia Siam, betina), Badtz (ras Korean Shorthair, jantan), Kacang (ras Persia, jantan), dan tiga kucing lokal Shorthair yaitu Flavis, Giallo, dan Nona. Final word, saya cukup puas bisa menghabiskan waktu di The Cat Cabin.

Ralat: The Cat Cabin dibuka dua hari setelah Cutie Cats Cafe, saya mohon maaf atas kesalahan informasi ini.

Sorry. No data so far.