Pencipta Konsep Kantai Collection, “Anime KanColle seharusnya hanya tayang selama 1 musim saja…”

April 8, 2015 16:00
Pencipta Konsep Kantai Collection, “Anime KanColle seharusnya hanya tayang selama 1 musim saja…”

Sebuah pengumuman terpampang pada akhir anime WaifuKantai Collection, anime ini ternyata akan mendapatkan sekuel lanjutan! Berapa dari kamu yang sudah menduga kalau ternyata akan ada lanjutan dari anime ini? Apalagi bila menghitung kemungkinan mereka semua habis dibabat para Abyssal di episode 12 pada pertarungan Battle of Midway. Walaupun sampai saat ini belum jelas apakah sekuel tersebut akan berupa season baru, OVA, atau film layar lebar.

kancolle seharusnya hanya 1 musim saja

Tanaka Kensuke, pencipta konsep original KanColle mengatakan, “Seharusnya, anime Kantai Collection hanya tayang dalam 1 musim saja.” Tanaka adalah orang yang bertanggung jawab atas konsep cerita yang kemudian diolah oleh Hanada Jukki sang penulis naskah dan sutradara Kusakawa Keizou tanpa ada bayangan bagaimana cerita buatannya itu dapat digubah menjadi anime.

Tanaka percaya, ceritanya bisa selesai dalam durasi 1 musim saja, namun para staf mengubah naskahnya secara besar-besaran setelah episode Yamato tayang. Produser eksekutif Kadokawa, Yasuda Takeshi melihat adanya kemungkinan mereka mengembangkan cerita sampai membuat sekuel untuk anime ini. Kesempatan tersebut tidak dilewatkannya, yang kemudian langsung mengijinkan pembuatan lanjutan anime ini. Sebagai penutup, Tanaka mengaku kalau produksi animenya ini sangatlah terbuka dan easygoing.

kancolle seharusnya hanya 1 musim saja (2)

Wawancara ini sedikit menjelaskan kenapa banyak yang tidak konsisten dalam anime ini, kenapa tiba-tiba Yuudachi dan Fubuki mendapatkan remodel Kai ni setelah episode Yamato ditayangkan. Padahal, mungkin bila mereka tetap mengikuti naskah yang diberikan oleh Tanaka, tidak akan ada yang namanya remodel Kai ni dan Yuudachi sebagai contoh akan karam setelah episode Yamato di Guadalcanal.

Tapi aku mah apa atuh, yang memutuskan anime ini lanjut atau tidak pastinya Kadokawa, sebagai pihak yang mensponsori anime ini, serta yang menikmati penjualannya pula. Yang penting waifu tetap tayang, duit tetap melayang.

kancolle seharusnya hanya 1 musim saja
Akhirnya ada dana tambahan supaya Akagi tetap bisa mengeruk resource makan.

sumber: Kitakubu