Hideaki Anno Membandingkan Rei Dan Asuka Di Seri “Evangelion”

April 15, 2015 17:14
Hideaki Anno Membandingkan Rei Dan Asuka Di Seri “Evangelion”

Memasuki era perang waifu, bahkan seri lama pun merasa perlu mengeluarkan pernyataan mengenai best girls di serinya. Dalam hal ini adalah Hideaki Anno yang merupakan pembuat Evangelion serta dilema antara gadis Jerman yang senantiasa bersemangat melawan gadis pendiam yang bisa dipesan secara grosir.

Evangelion tidak mendapat ekspos mengenai perang waifu karena lebih banyak didiskusikan sebagai karya yang penuh simbolisme dan tema serta ceritanya yang perlu di”pecahkan” karena cukup sulit dimengerti. Tapi dalam sebuah wawancara, Nobuo Kawakami selaku salah satu produser dari seri Rebuild of Evangelion bertanya kepada Anno, “Siapa yang lebih menarik, Rei atau Asuka?” yang kemudian dijawab oleh Anno:

“Kalau menurut anda Rei itu menarik, itu karena dia adalah wanita yang misterius. Namun kini dia telah tahu siapa dia sebenarnya.”

B2uMtYMCIAAj97m

Apakah itu berarti Rei lebih baik dari Asuka menurut Anno? Belum tentu juga, karena dalam penggalan wawancara di sebuah buku yang memuat transkrip wawancara dengan Anno, Schizo/Parano, Anno sempat mengomentari Rei dengan dingin:

“Sejujurnya, aku sama sekali tidak merasa suatu ikatan dengan Rei.

Saat membuat Eva, tiba-tiba aku sadar kalau aku sudah melupakan Rei. Eksistensinya sama sekali hilang. Contohnya, di episode 7, aku tiba-tiba teringat dan akhirnya menambahkan satu shot dengan Rei. Aku sama sekali tak terikat dengan Rei, dan kupikir itu tidak masalah, karena di episode 8 dia sama sekali tidak muncul. Sama sekali.

Episode 6 terlalu cepat.

Di akhir episode Rei bertanya “Aku tak tahu apa yang harus kulakukan” dan Shinji menjawab “Kupikir kau harus tersenyum”, dan akhirnya Rei tersenyum. Setelahnya, saat kupikir kembali, aku mengumpat. Pendek kata, jika dia dan Shinji “berkomunikasi” disitu, bukannya itu berarti Rei sudah selesai? Saat itu, bagiku, Rei sudah tamat.

Saat ia akhirnya tersenyum, karakter ini sudah berakhir.”

Dan sampai sekarang belum ada kabar mengenai film terakhir Evangelion. Gimana nih, Anno?

Sumber: Crunchyroll