‘Fairy Tail’ Manga Akan Diadaptasi Menjadi Anime Layar Lebar Untuk Yang Kedua Kalinya

May 16, 2015 12:30
‘Fairy Tail’ Manga Akan Diadaptasi Menjadi Anime Layar Lebar Untuk Yang Kedua Kalinya

Kabar baik bagi para penggemar anime fantasi Fairy Tail buatan Hiro Mashima, pada edisi ke 25 majalah mingguan Shounen Magazine milik Kodansha; diumumkan pada hari Rabu lalu kalau anime layar lebar kedua seri Fairy Tail telah diberikan lampu hijau. Dalam majalah tersebut, dipamerkan berbagai macam imageboard yang digambar oleh Hiro Mashima sendiri untuk filmnya. Edisi berikut majalah tersebut juga akan menerbitkan 2 chapter dari manganya, dan Hiro menggoda para penggemar dengan meninggalkan pesan “Kejutan terbesar seri ini! Sebuah perkembangan yang tidak bisa kamu lewatkan!

FT anime layar lebar baru (3)

Film pertamanya, Fairy tail the Movie: Phoenix Priestess menceritakan sepak terjang Natsu, Lucy, dan kawan-kawan membantu Eclair; seorang gadis yang ingatannya sedikit kabur dan membenci para penyihir untuk mengantarkan ‘batu phoenix’. Film ini memiliki durasi 1 jam dan 26 menit, serta ditayangkan pada bulan Agustus 2012.

FT anime layar lebar baru (2)

Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai apakah anime ini akan memiliki cerita original atau akan melanjutkan dari cerita yang dimuat di manganya. Namun jangan khawatir karena kami akan terus menunggu dan mengabarkan perkembangannya.

sumber: ANN