Tanggal Rilis ‘Steins;Gate’ Versi Inggris Untuk PSVita dan PS3 Diumumkan

June 30, 2015 13:48
Tanggal Rilis ‘Steins;Gate’ Versi Inggris Untuk PSVita dan PS3 Diumumkan

Setelah sebelumnya dikonfirmasikan akan dibawa ke pasar barat oleh PQube untuk PSVita dan PS3. Situs retailer game yang berbasis di Inggris, Rice Digital, mengumumkan game ‘Stein;Gate’ akan dirilis pada 25 Agustus nanti untuk wilayah Amerika.

SG_RiceEdition-cropped-smaller-500x500

Selain dirilis dalam versi standar, Rice Digital juga mengumumkan mereka akan merilis game tersebut dalam edisi ekslusif yang diberi nama “Steins;Gate El Psy Kongroo Edition” yang menyertakan Art Book premium setebal 124 Halaman, 2 keping pin yang menandakan anda menjadi anggota ‘Future Gadget Lab’, Replika dari Metal upa dan kotak ekslusif untuk menyimpan kedua suvenir tersebut.

IMG_20150317_10220941-500x500

 

Visual novel garapan 5pb dan Nitroplus ini pertama kali dirilis di XBox 360 pada tahun 2009 dan di PC pada tahun 2010, lalu diadaptasikan menjadi anime pada tahun 2011. Pada Maret tahun lalu, edisi PC dari Steins;Gate diterjemahkan ke bahasa Inggris oleh JAST USA.

Versi standar game ini sendiri  dibanderol dengan harga 47.99$ (Sekitar 625 ribu rupiah) sementara itu edisi ekslusif ‘El Psy Congroo’ ditawarkan dengan harga 79.99# (Sekitar 1 juta 50 ribu rupiah).

Sumber: Ricedigital.co.uk