Novel ‘Okitegami Kyōko no Bibōroku’ Akan Mendapatkan Adaptasi Manga

July 8, 2015 12:20
Novel ‘Okitegami Kyōko no Bibōroku’ Akan Mendapatkan Adaptasi Manga

Selain disibukkan dengan produksi anime ‘Owarimonogatari’. NisiOisin juga sedang mengerjakan proyek baru setelah edisi Agustus dari majalah Monthly Shonen Magazine mengumumkan novel karangannya yang berjudul ‘Okitegami Kyōko no Bibōroku’ (The Notebook of Kyōko Okitegami) akan mendapatkan adaptasi Manga.

10461395-a9d3-4480-c44a-ee9d9764e5e3

 

Bercerita tentang seorang detektif bernama Kyoko Okitegami yang dikenal sebagai detektif pelupa. Dia akan melupakan semuanya dalam 1 hari, namun dapat menyelesaikan kasus dalam hari yang sama. Seorang lelaki yang sanagat sial bernama Yakusuke Kakushidate yang entah mengapa selalu menjadi tersangka dalam setiap kasus, dan dia selalu meminta bantuan Kyoko untuk membersihkan namanya.

Adaptasi manga ini akan dikerjakan oleh Yo Asami yang sebelumnya mengerjakan adaptasi manga untuk Maoyu Maou Yuusha.

Melihat kesibukan dari NisiOisin sepertinya kita masih harus bersabar lebih lama lagi untuk melihat adaptasi anime dari Kizumonogatari.