[Waifu Wednesday] Kousaka Honoka

August 5, 2015 10:47
[Waifu Wednesday] Kousaka Honoka

(Psst… Honoka ulang tahun minggu ini…)

Hai, kembali lagi ke hari Rabu, rubrik Waifu Wednesday.

Mungkin, banyak dari kalian yang bisa menebak, atau mungkin tidak perlu menebak lagi, siapa gadis yang akan saya bahas kali ini, terutama karena ultahnya baru saja lewat sekitar dua hari yang lalu, dan tentunya, tak lain dari seri yang paling banyak dibahas di rubrik ini karena keegoisan penulis, Lovelive! School Idol Project.

Karakter yang akan dibahas kali ini, tak lain dan tak bukan, adalah pendiri dari kelompok μ’s, gadis berambut oranye yang menjadi sumber penggerak grup ini, Kousaka Honoka.

HONOKA WW07

Honoka-chan, gadis kelas dua Otonokizaka High yang memiliki dua orang teman sejak kecil, yaitu Umi dan Kotori, awalnya hanyalah seorang gadis penerus keluarganya yang memiliki toko kue tradisional, dengan harapan untuk bisa melewati hari-harinya di sekolah dengan damai.

Sampai pada suatu saat, sekolah tersebut diumumkan akan dibubarkan, maka Honoka mencoba mencari cara untuk menyelamatkan sekolah tersebut, yaitu dengan menjadi school idol. Bersama dengan kedua temannya dan 6 orang murid lain yang sebelumnya saling terpisah satu dengan lainnya, ia menjalani satu tahun kehidupannya di bangku SMU yang penuh warna dan tidak akan terlupakan seumur hidupnya.

+ Selalu ceria dan penuh semangat

HONOKA WW09

Salah satu sifat Honoka yang paling menonjol dan sangat tercermin dari gerak-geriknya adalah keceriaannya dan semangat yang sepertinya tidak memiliki batas. Dalam semua aktifitas yang ia lakukan, sangat terlihat bahwa ia melakukannya dengan penuh semangat, bahkan terkadang terlalu berlebihan, sampai teman-temannya pun terkadang kesulitan untuk mengikuti semangatnya yang meledak-ledak.

Akan tetapi, semangatnya tersebut itulah, yang bisa membuat hari kita yang mungkin penuh dengan masalah, bisa diringankan dengan melihatnya yang selalu ceria.

+ Tidak bisa membiarkan orang lain sendirian

HONOKA WW10

Honoka mendapatkan kekuatannya dari orang lain, segala sesuatu selalu ia lakukan bersama-sama, maka ia tidak akan membiarkan orang-orang yang selalu sendiri, karena ia mengerti betapa menyenangkannya memiliki teman.

Umi pada masih kecil yang ketakutan dengan orang yang baru dikenal, Maki yang selalu sendirian bermain piano di ruang musik, Nico yang kesepian setelah ditinggal teman-temannya setahun yang lalu, semuanya dikumpulkan oleh Honoka.

+ Jujur kepada dirinya sendiri dan orang lain

HONOKA WW031

Pandangan matanya yang selalu lurus ke depan, tanpa ragu memandang ke mata lawan bicara, sambil menyuarakan isi hatinya, juga merupakan salah satu keunggulan Honoka. Melihat kejujurannya tersebut, orang-orang di sekelilingnya juga ikut tergerak, untuk akhirnya bisa jujur kepada diri mereka masing-masing.

Untuk selalu jujur terhadap diri sendiri, dan melakukan segala sesuatunya tanpa ada rasa penyesalan merupakan hal yang bisa dicontoh dari Honoka.

+ Bukan yang terbaik dalam satu hal tertentu, tetapi mampu mengeluarkan yang terbaik untuk orang lain

Dari kemampuan menari, menyanyi, desain baju, membuat lagu dan melodi, tidak ada satupun yang merupakan keahlian dari Honoka. Bahkan, mungkin bisa dibilang Honoka tidak memiliki kelebihan apapun dibandingkan dengan teman-teman lainnya.

HONOKA WW05

Akan tetapi, dengan keberadaannya saja, ia mampu menampilkan hal-hal yang terbaik dari masing-masing orang, mengeluarkan potensi yang dimiliki masing-masing. Tanpa memperhatikan siapa yang harus berada di atas, ia hanya ingin agar semuanya bisa terus bernyanyi bersama-sama.

Keputusannya tersebutlah, yang membuatnya sebagai sosok yang tidak bisa tergantikan, dan sebagai keberadaan yang menyatukan perasaan semua member μ’s.

– Terkadang terlalu memaksakan kehendak

HONOKA WW01

Karena semangatnya yang meledak-ledak itu pula, terkadang ia mencoba melakukan suatu hal sampai di ambang batas, salah satu contohnya adalah pada saat sehari sebelum konser No Brand Girls, Honoka terus berlatih sampai akhirnya ia jatuh sakit, dan hampir membuat semua yang mereka lakukan sampai saat itu menjadi sia-sia.

– Lemah dalam matematika

HONOKA WW02

Sayangnya, di luar semua kelebihannya, Honoka termasuk salah satu murid yang bodoh dalam pelajaran matematika, bahkan seperti hitung-hitungan dasar pun ia tidak bisa.  Kenapa ia bisa menjadi ketua OSIS, masih menjadi misteri sampai saat ini (untungnya Kotori dan Umi yang menangani sebagian besar pekerjaan sebagai OSIS sih).

Jadi, selalu luangkan waktumu untuk mengajarinya matematika ya!

– Pendamping Ideal: Kombinasi Umi & Kotori

HONOKA WW11

Honoka selalu didampingi oleh kedua orang teman sejak kecilnya, Umi dan Kotori, dan merupakan orang-orang yang sudah terbiasa mengatasi segala tingkah lakunya, dan saling melengkapi satu dengan yang lain. Kotori selalu mendukung apapun yang Honoka lakukan, karena kepercayaannya yang tinggi kepada Honoka. Di lain pihak, Umi selalu menjadi pihak yang mendisiplinkan Honoka, setiap kali ia bertindak kelewat batas.

Jadi, untuk bisa “menjinakkan” Honoka, mungkin ada baiknya kalau kalian belajar dari cara Umi dan Kotori memperlakukan Honoka, agar semangatnya yang kelewat batas tersebut bisa dikontrol.

HONOKA WW08

Masih banyak sekali kelebihan dan kekurangan Honoka yang masih bisa dibahas, tetapi mungkin bisa memakan waktu sampai ganti hari, jadi mari kita sudahi sampai di sini saja.

Bisa dibilang, tanpa adanya Honoka, segalanya akan berubah. Sekolah mereka akan dibubarkan, Maki terus sendirian, Hanayo akan terus memendam mimpinya menjadi idol, Eli dan Rin tidak akan jujur kepada dirinya sendiri, Nico tidak akan memberanikan diri untuk kembali, dan Nozomi tidak akan menemukan “keajaiban” yang telah diciptakan oleh μ’s.

Kebersamaan selalu menjadi sesuatu yang Honoka utamakan, jadi yang ia butuhkan adalah perhatian dan rasa sayang yang tulus, dan selalu menemaninya di saat senang maupun sedih.

HONOKA WW04

Mengetahui dirinya yang jauh dari sempurna, satu-satunya hal yang ia bisa lakukan adalah memberikan semangat kepada semua orang, agar bisa jujur dan menjalani apa yang mereka sukai dengan sebaik-baiknya, layaknya matahari yang menyinari seluruh anggota  μ’s, agar bisa bersinar lebih terang daripada sebelumnya. Selamat ulang tahun, Honoka-chan!