“Resident Evil” Akan Dapatkan Film Animasi 3D Baru Untuk Tayang Di Bioskop

October 16, 2015 09:31
“Resident Evil” Akan Dapatkan Film Animasi 3D Baru Untuk Tayang Di Bioskop

Dengan akan berakhirnya saga live action Resident Evil oleh Milla Jovovich di film terbarunya nanti, Resident Evil: The Final Chapter yang dijadwalkan tayang tahun 2017, banyak yang mengira inilah akhir dari petualangan Pabrik Payung penjual virus di bioskop. Tapi baru saja Capcom menampar dugaan itu dengan mengumumkan proyek film animasi CG baru dari Resident Evil sedang dikerjakan.

residentevildegeneration530-1

Capcom mengumumkan bahwa mereka sedang menggarap film 3D CG dari seri Resident Evil yang dijadwalkan akan tayang tahun 2017 nanti. Dikatakan Marza Animation Planet bergabung dengan Capcom untuk proyek ini. Lebih jauh lagi, pembuat Ju-On, Takashi Shimizu akan bergabung sebagai produser eksekutif dengan Takanori Tsujimoto sebagai sutradara dan penulis manga Psycho Pass serta Yuruyuri season 3, Makoto Fukami akan menulis skenarionya.

Film ini dikonfirmasi sebagai film yang benar-benar baru dan tidak akan berhubungan dengan beberapa film 3D CG Resident Evil yang pernah ada sebelumnya. Beberapa karakter yang dikatakan akan muncul antara lain Leon Kennedy, Chris Redfield dan Rebecca Chambers.

Sumber: Kotaku