[Indonesia Comic Con] Miyabi Cosplayer

October 22, 2015 17:47
[Indonesia Comic Con] Miyabi Cosplayer

Menyusul rekan setimnya, kini JOI akan membahas satu lagi cosplayer yang akan tampil dalam gelaran Indonesia Comic Con 2015. Kali ini, JOI akan membahas rekan 1 tim cosplay dari LuffyLam, dia adalah Miyabi.

Sama seperti Luffy, Miyabi adalah anggota dari tim “V-Project” yang berbasis di Hong Kong. Miyabi sudah memulai aktivitas cosplaynya sejak 10 tahun lalu karena cintanya terhadap ACG (AnimeComic, dan Games) dan kostum-kostum yang cantik. Seri favorit Miyabi antara lain adalah Touhou Project, LoveLive!, dan Vocaloid.

JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (6)

Bila Luffy cocok memerankan Honoka dari seri LoveLive!, maka Miyabi lebih sering memerankan Minami Kotori dari seri yang sama. Lihat saja beberapa kostum Kotori yang dikenakannya di bawah ini.

JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (7) JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (5) JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (2)

Namun tentu, dia tidak hanya memerankan Kotori saja dalam bercosplay, dia juga sempat memerankan destroyer idaman seri Kantai CollectionYuudachi kai ni dan juga Hatsune Miku. Menurut saya sendiri, Miyabi terlihat lebih cocok saat sedang memerankan Kotori.

JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (3) JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (4)

Bagi para penggemar seri Gundam, sepertinya Miyabi adalah seorang pasangan yang cocok. Terutama bila melihat di salah satu foto yang menceritakan kisahnya saat berkunjung ke sebuah mini market, dia melihat tas Char Aznable. beserta beberapa pernak pernik lainnya, tanpa ragu dia langsung beli barang-barang tersebut, sepertinya Miyabi adalah penggemar berat faksi Zeon.

JOI - miyabi cosplay indonesia comic con (zeon)
Sieg Zeon!
Walaupun sudah berpartisipasi dalam acara-acara cosplay di Jepang dan Taiwan, ini adalah kunjungan pertama Miyabi ke Indonesia. Karena itu, mari kita sama-sama nantikan kedatangannya di gelaran Indonesia Comic Con di bulan November mendatang!

Facebook: Miyabi

Sorry. No data so far.