Pada Rehearsal Kouhaku, Nitta Emi Membantah Pernyataan Kalau μ’s Akan Bubar

December 30, 2015 20:55
Pada Rehearsal Kouhaku, Nitta Emi Membantah Pernyataan Kalau μ’s Akan Bubar

Akhir-akhir ini banyak terbit berita-berita yang mengatakan kalau nantinya μ’s akan bubar setelah Final Love Live!, karena dikatakan bahwa kontrak mereka telah habis. Mengingat ya, nama konser tersebut adalah Final Love Live! dan mereka akan mengeluarkan single terakhir mereka pada bulan Maret nanti, tidaklah mengherankan kalau mereka akan bubar setelah konser tersebut.

KKHK01

Akan tetapi, pada saat gladi resik untuk acara Kouhaku yang diadakan pada tanggal 29 Desember kemarin, Emi Nitta (atau dikenal juga sebagai Emitsun), selaku pengisi suara dari Honoka Kousaka, membantah kenyataan tersebut. “Konser selanjutnya di Tokyo Dome memang merupakan konser tunggal terakhir kami, tetapi bukan berarti kami akan bubar.” Begitu pernyataan dari Emitsun.

“μ’s telah memberikan kami pengalaman di berbagai bidang, tetapi Kouhaku bagi kami merupakan pengalaman paling luar biasa dan tidak pernah kami impikan sebelumnya. Kami akan mencurahkan segala perasaan kami, agar dapat memberikan penampilan yang terbaik kepada semua penggemar yang telah mendukung kami sampai saat ini.”

KKHK03

Pada saat disinggung mengenai cedera lutut Nanjolno, yang menyebabkan dirinya tidak bisa tampil, Emitsun juga ikut menyuarakan pendapatnya,” Meskipun ia tidak bisa ikut tampil, tetapi kami akan tampil dengan memikirkan bahwa kami tampil lengkap bersembilan, karena perasaan kami adalah satu. Pesan dari Nanjolno agar kami terus berjuang, selalu kami camkan baik-baik.”

Dengan begini, masih belum jelas apa yang dimaksud dengan μ’s yang belum bubar. Mungkin nantinya mereka masih akan tampil di beberapa acara-acara musik lainnya? Atau mungkin mereka masih aktif di media-media lain seperti serialisasi di majalah Dengeki? Lebih jelasnya mungkin bisa kita tunggu bersama pada saat acara Final Love Live! nantinya.

Kouhaku Uta Gassen akan diputar di acara TV NHK pada tanggal 31 Desember 2015, mulai dari jam 19.15 – 23.45 waktu Jepang, dan bisa juga kalian tonton di NHK World Premium melalui TV kabel pada jam 17.15 WIB.

Sumber : Oricon