Ikuti Tren, ‘Medabots: Girls Mission’ Hadirkan Serangan yang Bisa Sobek Baju Lawan

February 2, 2016 11:56
Ikuti Tren, ‘Medabots: Girls Mission’ Hadirkan Serangan yang Bisa Sobek Baju Lawan

Ketika “Medabots: Girls Mission” diumumkan, pastinya kalian sudah bisa menebak bahwa Rocket Company mencoba untuk mengikuti tren saat ini: game yang dipenuhi dengan karakter-karakter perempuan yang moe. Sekarang, mereka telah mengungkapkan fitur baru yang menjelaskan kenapa game ini mendapatkan rating 15 tahun ke atas. Ternyata fiturnya adalah berupa serangan yang dapat membuat pakaian Medafighter lawan sobek.

Hyper Finish

medabots-girls-mission-baju-3

Ketika kalian telah mengisi special move gauge, kalian akan bisa mengaktifkan serangan “Medaforce” yang sudah menjadi ciri khas seri ini. Tetapi apabila kalian bisa mengisi hingga 200 persen, kalian akan bisa mengkatifkan “Medaforce Burst.”

medabots-girls-mission-baju-2

medabots-girls-mission-baju-1

medabots-girls-mission-baju-4

Ketika kalian menggunakan Medaforce Burst sebagai serangan terakhir, sebuah layar QTE akan muncul. Kalian kalian berhasil menekan sesuai perintah dalam waktu yang terbatas, kalian akan membuat pakaian Medafighter lawan sobek-sobek melalui “Hyper Finish.” Masing-masing Medabot akan memiliki adegan serangan khusus.

medabots-girls-mission-baju-5

Ogre Maxim

medabots-girls-mission-baju-6

“Ogre Maxim” adalah fitur yang akan meningkatkan performa Medabot kalian secara signifikan. Fitur ini hanya bisa diaktifkan sekali saja di setiap pertarungan, dan bisa membalikkan keadaan. Berikut adalah efek-efek yang diberikan oleh Ogre Maxim:

  • Kemampuan parts ditingkatkan
  • Cooling time untuk parts berkurang
  • Meningkatkan isi Medaforce Gauge

Medabots: Girls Mission akan rilis di Jepang pada tanggal 10 Maret untuk Nintendo 3DS. Sama seperti game-game sebelumnya, game ini akan hadir dalam dua versi yaitu Kabuto Ver. dan Kuwagata Ver. Masing-masing versi memiliki cerita dan tokoh yang berbeda.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.