IBM Kembali Pamerkan ‘Sword Art Online: The Beginning’ Dalam Bentuk Video

March 19, 2016 15:03
IBM Kembali Pamerkan ‘Sword Art Online: The Beginning’ Dalam Bentuk Video

Setelah merilis screenshot dari “Sword Art Online: The Beginning“, sekarang IBM merilis video gameplay-nya. Tidak hanya satu, mereka merilis dua video sekaligus. Video pertama memperlihatkan pertarungan melawan Gleam Eyes the Ancestor, sedangkan video kedua memperlihatkan tampak kota.

Memang kedua videonya sangat pendek, tetapi setidaknya kalian bisa melihat cuplikan bagaimana tampak proyek untuk membuat Sword Art Online menjadi kenyataan ini. Dalam video pertama, kalian bisa melihat bagaimana suasana melawan boss di Aincrad. Kini Gleam Eyes benar-benar terlihat menyeramkan, apalagi kalau dia berdiri di hadapan kalian.

Sedangkan video kedua memperlihatkan bagaimana saat kalian pertama kali tiba di Aincrad. Ketika tiba, kalian langsung ditemani oleh sebuah partner yang bernama Cognitive Computing System yang biasa dipanggil Kogu. Pengisi suara Kogu adalah Kanae Itou, seiyuu yang mengisi suara Yui di Sword Art Online.

Saat ini Sword Art Online: The Beginning sedang mengadakan alpha testing di Tokyo. Sayangnya, hanya ada 208 orang saja yang bisa menikmatinya. Untuk menggantikan NerveGear, IBM menggunakan Oculus Rift dan HTC Vive. Mereka juga menggunakan teknologi 3D body scan agar kalian bisa tampil di dalam game-nya dan bisa bergerak secara bebas tanpa menggunakan controller di tangan.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.