Translasi Bahasa Inggris untuk ‘7th Dragon 2020’ Buatan Fans Dirilis

March 31, 2016 16:45
Translasi Bahasa Inggris untuk ‘7th Dragon 2020’ Buatan Fans Dirilis

Sega akhirnya akan merilis versi Inggris dari 7th Dragon, tetapi uniknya mereka langsung merilis sekuel terbarunya. Bagi kalian yang penasaran dengan game sebelumnya yang hanya rilis di Jepang saja sekarang bisa berbahagia. Patch untuk “7th Dragon 2020” buatan fans yang menghadirkan teks bahasa Inggris telah dirilis.

Fan translation ini dibuat oleh Geoff Embree. Patch yang berukuran 520 MB ini bisa kalian download melalui torrent atau FilePup.net. Perlu diperhatikan bahwa file-nya hanya berisikan patch untuk mengubah bahasa saja. Kalian masih harus memiliki game-nya untuk bisa menggunakannya.

Geoff mengatakan bahwa patch ini masih terdapat glitch di bagian memasukkan nama. Kalian harus menggunakan full-width text, bukannya basic Latin alphabet pada on-screen keyboard. Kalian bisa menggunakan keyboard tersebut dengan menekan tombol L.

7th-dragon-2020-fans-translation

7th Dragon 2020 dibuat oleh Imageepoch dan dirilis untuk PSP pada tahun 2011. Game spinoff ini mengambil setting di tahun 2020 dan naga dari luar angkasa datang menjajah bumi dan membuat bumi tidak bisa ditinggali dengan menyebarkan tumbuhan alien bernama Flowaro. Game ini memiliki sekuel 7th Dragon 2020-II yang juga belum mendapatkan versi Inggris. Game pertama yang berjudul 7th Dragon sudah mendapatkan patch bahasa Inggris buatan Geoff Embree yang rilis di 2014.

Game terbarunya yang berjudul 7th Dragon III Code: VFD mendapatkan versi Inggris yang akan rilis pada tanggal 12 Juli untuk Nintendo 3DS.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.