Seri ‘Macross’ Diadaptasi Menjadi Game Smartphone Oleh DeNA

April 10, 2016 19:30
Seri ‘Macross’ Diadaptasi Menjadi Game Smartphone Oleh DeNA

Satu lagi game yang mungkin akan membuatmu tidak bisa lepas dari kenyamanan benda duniawi yang bernama smartphone. Seri Macross diumumkan akan diadaptasi menjadi mobage (mobile game.) Adaptasi game tersebut akan diusung oleh developer DeNA yang juga bertanggung jawab atas game Shingeki no Bahamut. Berita ini diumumkan pada tanggal 21 Maret lalu, namun belum ada informasi lebih lanjut mengenai game ini.

JOI - mobage macross dena (2)

Proyek anime terbaru seri MacrossMacross Delta, baru saja ditayangkan pada tanggal 3 April lalu. Anime tersebut ditayangkan pada pukul 10.30 malam di channel Tokyo MX. Sebuah iklan untuk aplikasi game baru ini juga diperlihatkan dalam filmnya. Iklan tersebut menggoda penggemar dengan membicarakan mengenai kemungkinan banyaknya cerita yang akan diusung oleh aplikasi berumur 34 tahun tersebut.

Akan seperti apa, ya, gamenya? Apakah akan menjadi seperti RPG, taktik, atau online TCG? Kemungkinannya banyak sekali. Yang pasti eksistensi gacha dan lembaran baru pertarungan melawan dewa RNG sepertinya juga akan dimulai.

Sumber: ANN