‘Fairy Fencer F: Advent Dark Force’ Versi Inggris Rilis 26 Juli

April 21, 2016 11:43
‘Fairy Fencer F: Advent Dark Force’ Versi Inggris Rilis 26 Juli

Idea Factory International telah mengumumkan tanggal rilis untuk “Fairy Fencer F: Advent Dark Force” versi Inggris. Game RPG ini akan dirilis untuk PlayStation 4 pada tanggal 26 Juli.

Game ini sebenarnya adalah versi “upgrade” dari Fairy Fencer F, tetapi upgrade yang dihadirkan oleh Compile Heart ada banyak. Selain peningkatan grafis, skenarionya meningkat 192 persen, waktu permainan meningkat 218 persen, dan area peta 3D meningkat 179 persen. Sekarang jalur ceritanya juga bercabang menjadi tiga. Masing-masing gadis juga sekarang memiliki ending yang bisa kalian dapatkan. Tidak hanya itu, sekarang anggota party yang bisa ikut bertarung meningkat 2 kali lipat menjadi 6 orang.

Fairy Fencer F: Advent Dark Force mengambil setting di sebuah dunia yang dahulu kala terjadi perang antara Vile God dan Goddess. Setelah pertarungan yang seimbang, kedua dewa ini mengeluarkan senjata spesial yang berisikan fairy dengan kekuatan mereka. Dengan kekuatan ini, mereka bisa saling menyegel lawannya di dunia lain. Sekarang, senjata yang digunakan para dewa ini dikenal sebagai Fury dan orang-orang yang menggunakan senjata ini disebut sebagai Fencer. Dikatakan bahwa Fencer yang bisa mengumpulkan semua Fury akan bisa mewujudkan satu keinginan mereka.

Tokoh utama game ini adalah Fang yang tidak sengaja menjadi Fencer dan menolong seorang gadis bernama Tiara yang juga seorang Fencer. Pertemuan ini membawa mereka ke pertarungan antar Goddess dan Vile God.

Mengingat versi asli dari game ini, Fairy Fencer F, rilis di Steam, apakah Idea Factory International juga nantinya akan membawa game ini ke Steam:?

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.