[Celebrity Sunday] Maaya Sakamoto

May 15, 2016 15:00
[Celebrity Sunday] Maaya Sakamoto

Minggu lalu, JOI membahas tentang Kenichi Suzumura, seiyuu yang terkenal sebagai pengisi suara ikemen dan juga aktif sebagai penyanyi. Di Celebrity Sunday kali ini, kita akan membahas tentang Maaya Sakamoto, seiyuu yang aktif sebagai penyanyi, aktris, penulis essay, dan masih banyak lainnya. Seperti yang sudah dikatakan dalam pembahasan sebelumnya, Maaya Sakamoto adalah istri dari Kenichi Suzumura.

Seiyuu yang akrab dipanggil sebagai Maaya ini lahir pada tahun 1980 dan sebenarnya memulai karir di dunia entertainment sejak umur 8 tahun. Tentunya karena umurnya masih sangat kecil, Maaya menjadi aktris anak-anak. Di tahun 1993, dia mulai masuk ke dunia anime mengisi suara Chifuru dalam OVA Little Twins. Pada saat ini, dia mulai aktif sebagai seiyuu dubbing bahasa Jepang untuk film-film dari Amerika.

Nama Maaya baru mulai meledak setelah mengisi suara heroine dari The Vision of Escaflowne yaitu Hitomi Kanzaki. Tidak hanya mengisi suara heroine saja, Maaya juga menyanyikan lagu opening-nya yang berjudul “Yakusoku wa Iranai.” Tahun 1996 ini adalah tahun breakthrough bagi Maaya. Berkat menyanyikan lagu opening-nya yang dibuat oleh Yoko Kanno, komposer tersebut kagum dengan kemampuan Maaya dan memutuskan untuk menjadi produsernya. Di tahun yang sama, Maaya pun mulai menjadi host acara radio.

celeb-sunday-maaya-sakamoto-1

Setelah sukses sebagai seiyuu dan penyanyi, Maaya mulai menyebar ke bidang lainnya. Di tahun 2003, dia berhasil lolos audisi untuk musikal Les Miserables untuk karakter Eponine dan membuka jalan untuk menjadi aktris. Di tahun 2005, Maaya mulai menulis essay dan karya pertamanya yaitu I.D.

celeb-sunday-maaya-sakamoto-2

Sebagai seiyuu, Maaya tentunya mengisi suara banyak di anime dan game. Tetapi sebenarnya Maaya lebih aktif mengisi suara dubbing untuk film-film dari luar Jepang. Karena sudah melakukan dubbing sejak kecil hingga sekarang, karir Maaya sebagai dubber film luar Jepang sudah melebihi seiyuu-seiyuu lainnya yang 1 generasi. Bahkan, Maaya sekarang sudah menjadi seiyuu khusus untuk karakter-karakter yang diperankan oleh aktris Natalie Portman, Jessica Alba, dan Kirsten Dunst.

Kalau kalian melihat daftar karir Maaya, kalian akan kagum bahwa seiyuu ini telah memerankan berbagai karakter, baik itu anime, game, atau pun dubbing untuk film Hollywood. Karir musiknya pun tidak kalah menggagumkan. Selain sudah merilis banyak lagu, Maaya juga sudah sering mengadakan konser.

Kalian bisa mengikuti Maaya Sakamoto lewat situs resminya, blog, dan channel YouTube-nya.