‘Yomawari: Night Alone’ Rilis 25 Oktober untuk PS Vita & PC

May 28, 2016 14:00
‘Yomawari: Night Alone’ Rilis 25 Oktober untuk PS Vita & PC

NIS America mengumumkan bahwa “Yomawari: Night Alone” akan rilis di PC juga melalui Steam. Bersamaan dengan ini, mereka juga mengumumkan bahwa game horror yang terlihat imut ini akan rilis pada tanggal 25 Oktober untuk PlayStation Vita dan PC. Selain itu, mereka mengungkapkan bonus game untuk versi fisiknya yaitu htoL#NIQ: The Firefly Diary.

Versi fisik untuk PS Vita ditawarkan dengan harga 39,99 Dolar (sekitar 543 ribu Rupiah) dan dibundel dengan htoL#NIQ: The Firefly Diary yang rilis secara digital untuk PS Vita pada tahun lalu. Dalam bundel baru ini, htoL#NIQ: The Firefly Diary tersedia dalam bentuk fisik.

yomawari-night-alone-fisik

NIS America menyiapkan limited edition khusus untuk versi PS Vita dengan harga 49,99 Dolar (sekitar 679 ribu Rupiah). Bundel ini berisikan kedua game-nya, soundtrack CD yang berisikan 18 lagu dari kedua game-nya, art book untuk masing-masing game, dan collector’s box.

yomawari-night-alone-limited-edition

Tidak hanya itu, mereka juga menyiapkan limited edition khusus NISA Store yang menawarkan bonus tambahan. Dengan harga 59,99 Dolar (sekitar 814 ribu Rupiah), bundel yang ditawarkan berisi sama tetapi ditambah dengan tumbler yang bisa berubah warna apabila kena panas. Berbeda dengan limited edition biasa, bundel khusus NISA Store ini tersedia untuk PS Vita dan PC (dalam bentuk kode Steam yang akan dikirim lewat email setelah game-nya rilis).

Versi PC dari Yomawari: Night Alone sudah bisa dibeli dengan harga 135.999 Rupiah. Kalian akan mendapatkan bonus berupa digital art book dan digital soundtrack apabila membelinya sebelum game-nya dirilis. Sedangkan htoL#NIQ: The Firefly Diary versi PC sudah rilis di Steam sejak 18 Mei dan bisa didapatkan dengan harga 115.999 Rupiah.

Sumber: Gematsu