‘Kotetsujou no Kabaneri’ Diadaptasi Menjadi MMORPG di China

May 29, 2016 13:00
‘Kotetsujou no Kabaneri’ Diadaptasi Menjadi MMORPG di China

Buat kamu yang ngiler dengan Zombie Apocalypse, haus akan darah zombie, dan ingin menggila di dunia yang penuh dengan mayat hidup mungkin bisa mengajak teman-temanmu bermain game yang satu ini. Seri Kotetsujou no Kabaneri memang menjadi salah satu anime paling diantisipasi oleh para penggemarnya di season ini, namun tidak lama lagi kamu bisa ikut bergabung membasmi Kabane bersama mereka.

Produser anime-nya, Kouji Yamamoto mengungkapkan pada hari Kamis bila seri tersebut akan menerima adaptasi MMORPG (Massively Multiplayer Online RPG) di China. Walaupun dia juga mengatakan kalau pendistribusian anime tersebut di China juga sedang terhenti karena “aturan” negara tersebut.

JOI - kabaneri mmorpg di china (1)

Yamamoto mengatakan kalau distribusi anime yang terhambat di China dianggap sebagai keadaan yang “apa boleh buat.” Kemungkinan besar salah satu penyebabnya adalah karena hubungan kedua negara yang tidak terlalu baik. Namun game yang akan diluncurkan di negara tersebut dikatakan akan memuat musik dan berbagai aspek dari anime-nya.

Kalau kamu sudah tidak sabar ingin menghajar zombie-zombie anime karena bosan biasanya zombie cuma muncul di game Amerika saja, tidak ada salahnya untuk mengikuti perkembangan game yang satu ini. Saya penasaran apakah kamu juga bisa bermain sebagai Kabane, atau mengambil tingkat kesulitan yang susah dengan bermain sebagai manusia.

sumber: ANN

Sorry. No data so far.