[3 Eps Rules] Shuumatsu no Izetta

October 25, 2016 16:00
[3 Eps Rules] Shuumatsu no Izetta

Halo semua! kembali di artikel 3 Episode Rules yang memang season sebelumnya saya absen karena overwatch. Kali ini saya akan membahas Shuumatsu no Izetta” sebuah anime orisinal pada season fall ini. Mengambil setting sejarah alternatif pada tahun 1940, Shuumatsu no Izetta menceritakan peperangan yang diakibatkan oleh invasi Germania yang bertujuan untuk menaklukan negara bernama Principality of Elystadt. Apakah Shuumatsu no Izetta berhasil membuat cerita yang menarik dengan tema perang seperti itu?

War + Witch

izetta9

Apa yang terjadi jika anime dengan tema perang bertemu dengan fantasi? Shuumatsu no Izetta nampaknya bisa menjawab itu. Tema utama anime ini menghadirkan peperangan antara sebuah negara kecil bernama Principality of Elystadt dengan kekaisaran Germania. Yang menarik adalah ada unsur fantasi yang muncul di peperangan ini, yaitu kehadiran seorang penyihir bernama Izetta yang menggunakan sebuah senjata api sebagai pengganti sapu terbang. Kemampuan Izetta dapat memanipulasi benda yang disentuhnya dan hal ini dapat dimanfaatkan untuk perang dan menghabisi musuh. Untungnya selama tiga episode ini manipulasi senjata untuk menghabisi musuh ini masih dalam tahap wajar seperti pedang yang tidak mampu menembus tank.

Intense battle and atmosphere

izetta7

Perang antara negara dengan kemampuan militer terbatas, Principality of Elystadt; melawan negara adikuasa, Germania; terlihat sangat seru. Betapa depresi dan tertekannya para tentara Principality of Elystadt digambarkan dengan sangat baik karena mau bagaimanapun Germania terlihat memiliki kemampuan militer yang jauh lebih unggul. Untungnya Principality of Elystadt kedatangan Izetta yang siap bertempur melawan Germania. Kemampuan Izetta dalam menghabisi para Germania menarik untuk disaksikan. Mulai dari menghancurkan pesawat menggunakan tombak yang menurut saya lebih mirip Gate of Babylon-nya Gilgamesh,  hingga membalikkan sebuah tank dengam kumpulan pedang dan sihirnya.

izetta8

ini Gate of Babylon ?

Interesting story so far

izetta3

Sejauh ini cerita dari Shuumatsu no Izetta cukup menarik mulai dari menyusupnya putri negara Principality of Elystadt, Fine; ke berbagai negara untuk meminta bantuan, konflik dengan Germania, pertemuan kembali dengan Izetta hingga pertempuran dengan tentara Germania dengan Izetta. Saya berharap banyak kepada cerita-nya terutama bagaimana Principality of Elystadt akan bertahan dan memenangkan peperangan ini melawan Germania

Verdict: Hayamin/10

izetta1

Shuumatsu no Izetta sejauh ini cukup menarik perhatian saya untuk selalu mengikuti tiap minggunya, alur cerita dan development yang dieksekusi dengan baik mampu menyerap penonton. Dan juga sejauh ini kemampuan Izetta masih cukup masuk akal dan tidak terlihat overpowered. Saya berharap sekali tidak ada development klise layaknya anime-anime model sejenis dan terus mempertahankan status quo yang ada. Apalagi saya mempunyai pengalaman saya agak buruk dengan anime orisinal pada dua season lalu.

Anime ini mengingatkan saya juga dengan Valkyria Chronicles karena temanya sangatlah mirip, bagi kalian yang suka seri Valkyria Chronicles maka tidak ada salahnya mencoba menonton yang anime yang satu ini!

Dedemit

Melihat kualitas grafik yang ditampilkan, ini merupakan anime yang bagus untuk masuk daftar wajib tonton selain Hayamin tentunya, walau sayangnya Hayamin memperankan Fine bukan Izetta. Mengambil setting sejarah alternatif dan memasukkan unsur witch untuk membalikkan kondisi saat perang itu merupakan sesuatu yang menarik buat saya, melihat aksi sihir Izetta sambil menunggangi senjata sebagai pengganti sapu terbang sambil menjungkirbalikkan tank-tank milik Germania. Satu kekurangannya, saya agak kurang sreg dengan seiyuu Izetta.

Kaptain

Saya sering berpikir bahwa anime ini awalnya adalah sebuah cerita perang dunia konvensional yang kemudian dimandat untuk menambahkan konsep mahou shoujo agar lebih “menjual.” Saya sendiri cukup kagum dengan riset dunia yang dapat membentuk suasana perang dunia dengan cukup meyakinkan, Elystadt sendiri menggunakan ranpur dan persenjataan surplus dari militer Perancis, (yang ditunjukkan dengan penggunaan tank Renault) sama seperti banyak negara kecil di Eropa saat Perang Dunia Dua

shuumatsu no izetta extra verdict

And the witch, we don’t use them back then.

Kemungkinan besar adanya kru Wargaming.net di credits akhir adalah untuk membantu riset semacam ini. Sejauh ini perbedaan terbesar dunia Izetta adalah kebanyakan negaranya masih berupa monarki, dan BukanJerman berperang sendirian tanpa bantuan BukanJepang dan “bantuan” BukanItalia.

Satu hal yang agak membuat saya kurang menikmati anime ini adalah Fine yang didesain untuk menjadi bangsawan super sempurna yang dicintai semua orang, saya kurang menyukai karakter yang kelewat “steril,” karakter yang kelemahan utamanya adalah “berusaha terlalu keras” ataupun “terlalu peduli dengan orang lain.” Saya berharap episode kedepannya dapat memberikan perkembangan yang menarik untuk karakternya.