Detil Perdana ‘Gun Gun Pixies’ Terungkap

November 9, 2016 20:00
Detil Perdana ‘Gun Gun Pixies’ Terungkap

Detil perdana dari “Gun Gun Pixiesbuatan Compile Heart dan Shade telah terungkap melalui Dengeki PlayStation yang rilis pada pekan ini. Detil yang terungkap adalah mengenai sinopsis cerita, gambaran gameplay, pengenalan karakter, dan juga rangkuman wawancara.

Warga Pandemo, planet asal dari para tokoh utama, selalu menjarah dari planet lain. Karena itu, makhluk dari planet lain tidak bisa dipercaya dan mereka sangat jarang berkomunikasi. Orang-orang tidak menikah dan jumlah penduduknya terus berkurang. Mereka pun akhirnya memutuskan untuk menyelidiki interaksi antar manusia untuk memecahkan masalah di planet mereka.

Gun Gun Pixies adalah gun action adventure game dengan sudut pandang third-person. Kalian akan mengendalikan gadis alien sebesar telapak tangan. Misi mereka adalah menyusup ke asrama perempuan. Ketika menjelajahi ruangan yang besar kalian bisa menembakkan obyek-obyek aneh. Dengan melakukan ini, kalian akan mengubah sikap penghuni. Jika kalian ketahuan, maka game over akan terjadi. Tentunya kalian akan bisa menyusup ke kamar mandi.

Kedua tokoh utamanya adalah:

  • Bii-tan (Usamail) (seiyuu: Marika Kono): Tentara yang tidak mematuhi peraturan. Dia menyukai gadis cantik lebih dari apa pun.
  • Kame-pon (Kameriel) (seiyuu: Yuka Otsubo): Tentara yang tidak mematuhi peraturan. Meski selalu berakting dingin, dia sebenarnya menyukai rekannya yaitu Bii-tan.

Beberapa gadis yang tinggal di asrama adalah:

  • Amayo Sato (seiyuu: Minami Takahashi)
  • Minami Kakima (seiyuu: Ibuki Kido)
  • Kira Torii (seiyuu: Atsuko Kato)
  • Misa Torii (seiyuu: Ayaka Imamura)
  • Eri Torii (seiyuu: Atsumi Tanezaki)

Sedangkan rangkuman dari wawancaranya adalah sebagai berikut:

  • Genre-nya adalah third-person shooter, tetapi ada juga porsi visual novel.
  • Game ini hanya untuk PS Vita karena bermain di layar kecil sesuai dengan ceritanya.
  • Targetnya adalah asrama perempuan karena entah apa yang akan terjadi apabila mereka mengirim kalian ke asrama laki-laki.
  • Senjatanya memiliki peluru Happy Bullet yang memulihkan rasa lelah para gadis.
  • Ada musuh yang akan menghalangi misi kalian.
  • 20 macam pakaian dalam sedang disiapkan dan akan selalu berubah setiap hari.
  • Kalian bahkan bisa bergantung ke bokong para gadis.
  • Kostum tokoh utama bisa hancur yang membuat kulit mereka semakin terbuka ketika kena serangan musuh. Akan ada tentakel juga.

Gun Gun Pixies akan rilis di Jepang pada tahun 2017 untuk PlayStation Vita.

Sumber: Gematsu