Inilah Daftar Pemenang PlayStation Awards 2016

December 14, 2016 19:07
Inilah Daftar Pemenang PlayStation Awards 2016

Sony Interactive Entertainment Japan Asia telah mengumumkan pemenang dari PlayStation Awards 2016. Selain itu, terungkap juga beberapa petunjuk mengenai game-game Dragon Quest baru dalam wawancara setelah upacara penghargaannya.

PlayStation Awards adalah acara penghargaan yang memberi penghargaan kepada game-game PlayStation berdasarkan jumlah penjualannya. Setiap tahun biasanya ada penghargaan khusus, contohnya adalah User Choice Prize. Berikut adalah daftar pemenangnya:

Platinum Prize

Game dengan total penjualan (termasuk versi digital) lebih dari 1 juta kopi.

  • Tidak ada pemenang

Gold Prize

Game dengan total penjualan (termasuk versi digital) lebih dari 500 ribu kopi.

  • Call of Duty: Black Ops III (SIEJA/Activision Blizzard)
  • Dark Souls III (From Software/Bandai Namco Entertainment)
  • Dragon Quest Builders (Square Enix)
  • Dragon Quest Heroes II (Square Enix)
  • The Last of Us Remastered (Naughty Dog/SIEJA)
  • Jikkou Powerful Pro Baseball 2016 (Konami)
  • Persona 5 (Atlus)
  • Sword Art Online: Lost Song (Bandai Namco Entertainment)
  • Uncharted 4: A Thief’s End (Naughty Dog/SIEJA)
  • The Witcher 3: Wild Hund (CD Projekt RED/Spike Chunsoft)

PlayStation Network Award

3 game digital dengan penjualan terbaik. (Rilis antara 1 Oktober 2015 hingga 30 September 2016)

  • Dragon’s Dogma Online (Capcom)
  • Phantasy Star Online 2 (Sega Games)
  • Pro Evolution Soccer 2016 (Konami)

Users Choice Prize

10 game dengan suara terbanyak yang dipilih oleh user di Jepang dan Asia mendapatkan penghargaan. (Rilis antara 1 Oktober 2015 hingga 30 September 2016)

  • Bloodborne: The Old Hunters Edition (SIEJA)
  • Call of Duty: Black Ops III (SIEJA/Activision Blizzard)
  • Dark Souls III (From Software/Bandai Namco Entertainment)
  • Dragon Quest Builders (Square Enix)
  • Fallout 4 (Bethesda Softworks)
  • Overwatch (Blizzard Entertainment/Square Enix)
  • Persona 5 (Atlus)
  • Rainbow Six: Siege (Ubisoft)
  • Uncharted 4: A Thief’s End (SIEJA)
  • Yakuza: Kiwami (Sega Games)

PlayStation VR Special Award

5 game yang berkontribusi besar ke PlayStation VR mendapatkan penghargaan.

  • Hatsune Miku: VR Future Live (Sega Games)
  • Northern Lights: The Story of the Lights Shining in the Northern Sky (Orichalcum Technologies)
  • PlayStation VR Worlds (SIEJA)
  • Rez Infinite (Enhance Games)
  • Summer Lesson: Hikari Miyamoto Seven Days Room (Bandai Namco Entertainment)

Indie Special Award

5 game indie yang berkontribusi besar ke PlayStation mendapatkan penghargaan. (Rilis 1 Oktober 2015 hingga 30 September 2016)

  • Downwell (Moppin)
  • Goat Simulator (Double-Eleven)
  • Salt & Sanctuary (Ska Studios)
  • Touhou Scarlet Curiosity (Mediascape)
  • Rocket League (Pysonix)

Setelah upacaranya selesai, Sony melakukan wawancara bersama para pemenangnya. Beberapa petunjuk mengenai game Dragon Quest baru terungkap melalui wawancara bersama tim Dragon Quest Heroes II dan Dragon Quest Builders.

Ketika tim Dragon Quest Heroes II diwawancara, mereka secara tidak sengaja memberi petunjuk tentang Dragon Quest Heroes III. Hal ini dikatakan oleh Tomohiko Sho selaku sutradara dari Koei Tecmo:

Tomohiko Sho (sutradara): “Saya rasa kami bisa mendapatkan hasil ini karena kami membuat game-nya dengan senang, termasuk ketika proses pembuatannya (sambil melihat ke produser Ryota Aomi). Mulai sekarang… Saya tidak sengaja mengatakan “mulai sekarang” tapi… yah… sebaiknya saya tidak mengatakan apa-apa.”

Ryota Aomi (produser): “Apa? Saya akan menghentikanmu mengatakan hal-hal seperti itu!”

Setelah itu, Ken Maeda dari grup komedian Slim Club mengatakan, “Jika ada III, saya ingin mengisi suara Red Balzack.” Mendengar hal ini, Sho dan Aomi tertawa dan mengatakan “Yah, mungkin saja. Itu bisa diwujudkan. Monster juga punya suara, jadi…”

Tim Dragon Quest Builders juga memberi sedikit komentar tentang proyek mereka berikutnya dalam wawancara tersebut.

Noriyoshi Fujimoto (produser): “Kami mendengar banyak hal dari fans, mulai dari hal yang mereka sukai, hal yang ingin ditingkatkan, dan kami juga mendengar banyak ‘kami ingin kalian membuat sekuel!’ Sebagai bagian dari seri Dragon Quest, saya ingin memenuhi ekspektasi fans, tetapi bagaimana pendapat kamu tentang hal tersebut, Niinou-san? (tertawa)”

Kazuya Niinou (sutradara): “…. Ada banyak hal yang tidak bisa saya katakan kecuali Fujimoto-san mengatakannya, tetapi karena kami mendapatkan penghargaan ini, saya rasa kami bisa membalasnya dengan game yang bagus, dan saya ingin bekerja keras untuk memenuhi ekspektasi fans.”

Dragon Quest merayakan ulang tahun ke-30 pada tahun 2016. Tetapi tentu perayaannya akan berlanjut hingga kedepannya karena Dragon Quest XI baru akan rilis pada tahun depan.

Sumber: Gematsu (1, 2, 3)

Sorry. No data so far.