Yutaka Yamamoto Mengunggah Sebuah Visual yang ‘Mungkin’ Jadi Proyek Barunya

December 27, 2016 13:23
Yutaka Yamamoto Mengunggah Sebuah Visual yang ‘Mungkin’ Jadi Proyek Barunya

Yutaka Yamamoto, atau yang biasa disebut dengan panggilan Yamakan baru saja tampil dalam acara “Yamamoto Yutaka x Okada Toshio Koukai Talk Event ~ Boku-tachi no Christmas Night~” pada hari Sabtu dan mengumumkan kalau dia sedang memikirkan mengenai sebuah proyek. Dia juga menampilkan sebuah visual mengenai proyek baru tersebut di tengah acara livestream.

joi-mungkin-proyek-baru-yamakan

Yamamoto menambahkan kalau detil lebih lanjut akan diungkap tahun depan, atau nanti. Dia juga mengatakan kalau dia belum menyerah dari dunia anime, jadi harap berhenti memanggilnya dengan sebutan “mantan” sutradara anime.

Yamamoto mengumumkan pada bulan Mei lewat Twitter kalau dia mengambil waktu cuti untuk memulihkan diri dari “terlalu banyak alasan tidak logis yang menumpuk” dan membuat kondisi kesehatannya menurun. Yamamoto mendirikan studio Ordet tahun 2008 setelah meninggalkan Kyoani di tahun 2007. Dia juga menyutradarai beberapa seri seperti:

  • Kannagi
  • Fractale
  • Wake Up, Girls!

Sebelum meninggalkan KyoAni, Yamakan merupakan sutradara yang mengepalai proyek season pertama Suzumiya Haruhi no Yuutsu. Dia juga menjadi asisten sutradara untuk anime Munto 2, juga membantu storyboard untuk AirFull Metal Panic! The Second Raid, dan Kanon. Yamakan juga menyutradari 4 episode awal Lucky Star sebagai karya akhirnya bersama KyoAni.

Sumber: ANN