Seri Manga ‘Kujira no Kora wa Sajou ni Utau’ Mendapatkan Adaptasi Anime

January 6, 2017 15:58
Seri Manga ‘Kujira no Kora wa Sajou ni Utau’ Mendapatkan Adaptasi Anime

Edisi Februari dari majalah bulanan Mysteri Bonita baru saja mengumumkan kalau manga buatan Abi Umeda yang berjudul Kujira no Kora wa Sajou ni Utau” akan mendapatkan sebuah adaptasi anime. Seri ini juga merayakan pengumuman tersebut dengan menampilkan karakternya di sampul terdepan.

joi-kujira-no-kora-dapat-anime-2

Cerita dari manga ini mengambil tempat di dunia yang tertutup oleh pasir. Seorang anak laki-laki bernama Chakuro hidup di dalam sebuah kapal bernama Mud Whale/Paus Lumpur yang berenang di padang pasir tersebut. Chakuro dan teman-temannya tidak pernah melihat dunia luar dan bermimpi kalau mereka dapat bertualang dan belajar tentang dunia luar setiap hari. Suatu hari, sebuah kapal yang rusak tersangkut dan mereka menemukan seorang gadis di dalamnya.

Umeda pertama kali meluncurkan seri ini di tahun 2013 sebagai shoujo manga keduanya. Akita Shoten merilis buku kompilasi edisi kedelapan pada tanggal 14 Oktober lalu. Seri ini juga sudah menginspirasi sebuah pentas panggung yang akan tampil di AiiA 2,5 Theater Tokyo mulai tanggal 14 April sampai 19 April 2016.

Sumber: ANN