Doraemon & Nobita Tiba di Antarktika

January 18, 2017 11:30
Doraemon & Nobita Tiba di Antarktika

Nobita & Doraemon telah tiba di Antarktika untuk mempromosikan film ke-37 mereka, Eiga Doraemon: Nobita no Nankyoku Kachi Kochi Daiboken” yang akan tayang maret nanti. Disana, mereka berdua mengunjungi para penguin di benua yang jauhnya 14.000 km dari Jepang.

Sebelum ke Antarktika mereka berkunjung ke Dubes Jepang di Argentina pada 26 Desember kemarin untuk menari dan berfoto dengan para pengunjung. Lalu pada tanggal 28 Desember mereka pergi ke Ushuaia, sebuah kota yang mataharinya tidak terbenam selama setengah tahun; untuk melihat terbitnya matahari pertama tahun 2017.

doraemon antarktika dubes

Mereka juga berfoto dengan para penguin pada 9 Januari. Selain untuk mempromosikan filmnya, perjalanan ini juga ditayangkan pada program “Quiz Petualangan Antartika” untuk menjawab pertanyaan yang dikirim anak-anak seperti “Apakah ada orang yang hidup di Antarktika?” dan “Apakah penguin lebih cepat berlari atau meluncur?”.

doraemon antarktika fi

Skater Nobunari Oda dan Mai Asada, yang juga ikut menarikan Pao Pao Dance diatas, menyoraki usaha Doraemon untuk pergi ke Kutub Selatan ini. Oda ingin mengunjungi Antarktika bila dia dipinjami “Pintu Kemana Saja” Doraemon dan menunggu oleh-oleh dari kutub, sementara Asada mendoakan keselamatan ekspedisi mereka ini dan menunggu cerita mereka saat kembali nanti.

Sumber: ANN