Orang Jepang Dibuat Pusing 3 Gambar yang Bila Tidak Tertebak, Mungkin Mereka Autis

March 24, 2017 13:44
Orang Jepang Dibuat Pusing 3 Gambar yang Bila Tidak Tertebak, Mungkin Mereka Autis

Masih ingatkah kamu dengan tes psikologi sebelum kamu masuk ke sebuah sekolah? Ingatkah kamu saat kamu diberikan beberapa gambar pola hitam yang aneh dan harus menebak gambar apa itu? Gambar yang senada rupanya sedang marak diperbincangkan di sebuah situs Jepang. Ada 3 buah gambar yang diambil dari buku buatan S.Cohen, C. Porac, dan LM Ward.

Gambar tersebut memperlihatkan 3 buah pola tinta hitam yang harus ditebak menjadi sebuah gambar. Sebuah caption menemani gambar tersebut, “Kamu memiliki autisme atau kesalahan perkembangan bila kamu tidak bisa menebak gambar apa di bawah ini.”

JOI - mungkin kamu autis kalau tidak tahu gambar di bawah ini (2)

Harap diingat bila JOI sendiri tidak yakin kalau gambar tersebut adalah gambar yang dapat menentukan bila kamu ini autis/kesulitan berkembang. Kemungkinan besar ini hanyalah sebuah diskusi internet semata. Bila ada di antara kamu yang punya pengetahuan lebih dalam mengenai psikologi, mungkin bisa berbagi ilmunya di kolom komentar.

Lucunya, para netizen Jepang dibuat bingung dengan gambar tersebut, karena selain gambar pertama yang seharusnya sangat mudah untuk tertebak, gambar kedua dan ketiga agak sulit bila kamu tidak mencermatinya dengan baik. Berikut adalah komentar mereka:

  • “Aku tahu yang pertama itu anjing, tapi beneran yang lain apa deh?”
  • “Aku cuma tahu yang pertama, sial.”
  • “Yang paling kiri? Itu pasti Illya, walaupun informasinya sedikit aku masih bisa menebaknya. Yang tengah juga Illya. Yang paling kanan, agak aneh, tapi otakku yang sudah terlatih mengatakan itu juga pasti Illya.”
  • “Emangnya bener ada yang bisa nebak gambarnya selain nomor 1?”

Kalau kamu penasaran, jawaban dari gambar-gambar tersebut dapat kamu lihat dengan menekan tautan ini. Gambar pertama memang mudah, gambar kedua memang cukup menyulitkan, tapi gambar ketiga memang yang paling membuat bingung. Berikut adalah penjelasan gambar ketiga beserta sebuah gambar dari netizen yang menggambarkannya untukmu.

Pada akhirnya, saya tidak yakin bila kamu bisa dikatakan autis hanya karena masalah gambar di atas, dan mungkin mereka melakukan ini hanya untuk bersenang-senang saja. Namun kalau kamu masih belum yakin, mungkin kamu harus periksa juga ke dokter.

Sumber: Yaraon!

Sorry. No data so far.