Ganti Kursor PC Kamu Menjadi Saber Nero Lewat Karya Netizen Jepang Ini

April 25, 2017 15:54
Ganti Kursor PC Kamu Menjadi Saber Nero Lewat Karya Netizen Jepang Ini

Need something to brighten your dayI might have just the thing for you. Sebuah berita yang sangat baik bagi penggemar Saber Nero (gue) karena hari-hari kamu menatap layar komputer di saat bekerja bisa menjadi lebih ceria. Hanya dengan sebuah upgrade di dalam sistem operasi kamu. Seorang netizen Jepang baru saja membagikan kursor tersebut lewat akun Twitter pribadinya.



Kursor tersebut memperlihatkan Nero Claudius yang nemplok dengan kursor di sistem operasi kamu. Tidak hanya 1, tapi ada 7 varian kursor yang dapat kamu ubah supaya membuat penampilan laptop atau PC kamu menjadi lebih umu. Berikut ini adalah varian-variannya, ada kursor saat busy, saat kamu ingin menggerakkan window, ada juga kursor untuk meng-highlight teks, dan masih banyak lagi.



Bila kamu bingung dan mungkin kurang paham dengan yang namanya moonrunes, sebuah halaman Facebook berbahasa Inggris ini dapat menjelaskannya untukmu. Tanpa membuang waktu, saya langsung mengganti kursor saya jadi Aka Saber dan kini dia bergelantungan menjelajahi layar laptop saya. Apakah kamu juga akan mengganti kursor kamu?

Kursor ini tersedia bagi sistem operasi Windows, dan karena saya bukan pengguna MacOS atau Linux, saya tidak tahu apakah kursor ini juga bisa dipakai dalam sistem operasi tersebut.