Inilah 5 Alasan untuk Datang ke Creators Super Fest di Akhir Minggu Ini

April 25, 2017 15:41
Inilah 5 Alasan untuk Datang ke Creators Super Fest di Akhir Minggu Ini

Halo semuanya, tentu kamu sudah tahu kan akan ada acara seru di akhir minggu ini di Central Park? Belum tahu? Nama acara tersebut adalah Creators Super Fest, di mana kamu bisa datang dan belajar dari ilustrator kelas dunia, bertemu dengan cosplayer kondang dan joget bareng dengan lagu-lagu anisong. Acara ini diadakan pada tanggal 29-30 April 2017 dan inilah alasan kenapa kamu tidak boleh melewatkannya.

1. Bintang tamu kelas dunia

CSF akan mendatangkan banyak bintang tamu dari mancanegara, dari dunia ilustrator akan datang John Hathaway dan Okita Kung yang karyanya sudah diakui di mana-mana. Dari Indonesia sendiri akan didatangkan 4 orang ilustrator handal, yaitu Afif Numbo, C. Suryo Laksono, Dini Marlina, dan Rahmat M. Handoko. Keempat orang ini sudah meniti karirnya masing-masing di jalan ilustrasi, dan mereka akan berbagi pengalaman supaya kamu pun bisa menjadi seperti mereka.

JOI - 5 alasan ke CSF (1)

Dari dunia cosplay, ada si cantik dari Malaysia Ying Tze, M.G., dan Hana berdua dengan Baozi yang akan tampil di panggung. M.G. bahkan akan mengadakan acara menggambar langsung di booth-nya! Bagi para Reonites, jangan takut karena cosplayer dari Project Re:on, Clarissa Punipun, Franzeska Edelyn, Jeanice Ang, dan Matcha Mei juga akan datang!

Tentunya, hari kamu bisa ditutup dengan lebih baik setelah mendengar penampilan dari DJ Kazu, REDSHiFT, dan juga DJ Lazurite.

2. Pasar doujin kreatif

Pasar doujin kreatif lokal mungkin adalah salah satu alasan saya ingin datang ke tempat ini, selain bisa bertemu dengan teman-teman, kita juga bisa berbelanja barang-barang kreatif. Setiap tahun pasar kreatif di Indonesia semakin berkembang. Saya rasa di setiap acara selalu ada merchandise baru yang dibawa oleh teman-teman. Tidak hanya poster, pin, dan gantungan kunci, saya melihat ada yang akan menjual tumblrtote bagplushie, bahkan gacha. Hati-hati nanti gak dapat SSR lho.

Lebih banyak mengenai barang-barang yang akan dijual di CSF dapat kamu lihat di album Facebooknya lewat tautan ini.

3. Mudah dicapai dengan angkutan umum

JOI - central park csf

Ingin pergi ke CSF tapi bingung bagaimana mencapai tempat yang satu ini? Jangan takut karena JOI punya rute-rute dan trayek yang harus kamu ambil untuk datang ke Central Park. Berikut ini adalah alamat lengkap dari mall Central Park dan kendaraan umum yang bisa mengantarkanmu:

Alamat:

Mal Central Park
Jalan Letjen S. Parman kav. 28
Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan
Jakarta Barat 11470

Bus/Angkot

  • Mayasari Bakti P 55 Grogol – UKI
  • PPD P 54 Grogol – Depok
  • Kopaja AC S 13 Grogol – Ragunan Belakang
  • PPD P 213 Grogol – Kampung Melayu

Transjakarta

  • TransJakarta Pinang Ranti – Pluit
  • TransJakarta PGC – Grogol 2
  • Lebak Bulus – Harmoni
  • Grogol 2 – Harmoni

4. Kompetisi seru Art Duel dan Cosplay Competition

Kamu juga bisa ikut mendukung teman-teman, atau ikut mendapatkan kesempatan memamerkan skill sekaligus merebut hadiah-hadiah utama dalam kompetisi Art Duel dan Cosplay Competition. Hadiah uang jutaan rupiah serta tablet Wacom serta printer menunggu kamu lho, jangan lupa ya.

JOI - 5 alasan ke CSF (3)

Babak penyisihan Art Duel akan dilaksanakan hari Sabtu pada pukul 3:45 sore dan penyisihan kedua dilaksanakan pada pukul 6 sore. Perebutan juara ketiga akan dilaksanakan di hari Minggu pada pukul 3:30 dan Grand Finalnya diadakan pada pukul 6:15 di hari yang sama. Sementara, kompetisi cosplay-nya akan dilaksanakan di hari Minggu pada pukul 1:30 siang dan akan diramaikan oleh DJ Kazu.

5. Lepaskan penat dan kabur dengan musik

JOI - 5 alasan ke CSF (2)

Setelah kamu capek belajar, bertemu dengan kawan-kawan, mendukung peserta kompetisi dan keliling pasar doujin, sisihkan sedikit energi ekstra di akhir-akhir acara untuk mengikuti penampilan dari DJ Kazu, REDSHiFT, dan Lazurite! Di hari Sabtu, kamu bisa menonton penampilan DJ Kazu dan REDSHiFT, sedangkan di hari Minggu, acara CSF akan ditutup oleh penampilan DJ Kazu dan Lazurite.

Jarang-jarang nih kamu bisa ngabisin weekend bareng sama DJ Kazu kan.

Bonus: Bisa sekalian nonton KanColle Movie

Kebetulan, acara CSF ini juga bersamaan dengan penayangan KanColle Movie di CGV Blitz Mal Central Park. Kamu bisa dapatkan informasi lebih banyak mengenai acara ini lewat halaman Facebooknya.

Jadi tunggu apa lagi? Kamu bisa belajar sama ilustrator terkenal, bersenang-senang dengan teman, nyari pengalaman baru, modusin cosplayer cakep, joget bareng kawan-kawan, dan masih banyak lagi aktivitas menarik yang dapat dilakukan di sini. Jangan lupa ya untuk datang ke Grand Ballroom hotel Pullman di Central Park di akhir minggu ini.

Sorry. No data so far.