Sutradara El Shaddai Umumkan ‘The Lost Child’ untuk PS4, PS Vita

May 24, 2017 16:09
Sutradara El Shaddai Umumkan ‘The Lost Child’ untuk PS4, PS Vita

Melalui majalah Weekly Famitsu terbaru, Takeyasu Sawaki yang merupakan sutradara dan desainer karakter dari El Shaddai telah mengumumkan game terbarunya yang berjudul “The Lost Child.” Game ini akan rilis oleh Kadokawa Games untuk PlayStation 4 dan PlayStation Vita.

Teaser-nya memperlihatkan karakter Lucifel (seiyuu: Ryota Takeuchi) yang muncul di El Shaddai. Game ini mengambil setting di Jepang masa modern dan menampilkan pertarungan antar demon. Berikut adalah detil perdana yang terungkap dari majalahnya:

Cerita

Penulis majalah Hayato Ibuki sedang mengejar kisah tentang seseorang yang bunuh diri dengan loncat ke depan kereta di Shinjuku Station. Di tengah pengejarannya, dia jatuh ke platform dan merasa ada yang mendorongnya. Seorang perempuan cantik misterius bernama Barcia (seiyuu: Miyuki Sawashiro) berhasil menyelamatkan ketika hampir ditabrak dan menyerahkan sebuah koper kepadanya. Ternyata itu adalah Pandora’s Box yang tidak boleh dibuka. Di dalamnya terdapat Demon Gun Gangour, sebuah alat yang bisa menangkap dan mengendalikan demon dan fallen angel. Dengan menggunakan kemampuan ini, Hayato berhasil mendapatkan demon yang dijadikan anak buah. Bersama seorang permepuan bernama Rua (seiyuu: Rikako Yamaguchi) yang mengaku sebgai angel, Hayato harus mengejar misteri yang terjadi di berbagai tempat dan mencari perempuan cantik yang memberi koper.

the-lost-child

Detil

  • Ceritanya terhubung dengan El Shaddai.
  • Musuhnya bernama Astral yang terdiri dari berbagai tipe.
  • Dalam bagian adventure, kalian akan mengumpulkan berbagai informasi dan data. Setelah itu, kalian akan pergi ke dungeon yang berisikan Astral.
  • Kalian bisa menangkap demon, angel, fallen angel, Astral, dan lainnya untuk dijadikan pasukan kalian.
  • Proses pengerjaan sudah 90 persen selesai.

The Lost Child dijadwalkan rilis di Jepang pada musim panas untuk PlayStation 4 dan PlayStaiton Vita.

Sumber: Gematsu