Bisakah Kamu Mengingat 10 Momen Paling WTF dalam Seri ‘Prince of Tennis’?

September 19, 2017 10:55
Bisakah Kamu Mengingat 10 Momen Paling WTF dalam Seri ‘Prince of Tennis’?

Seri Prince of Tennis merupakan salah satu seri yang cukup banyak digemari karena jurus-jurusnya yang keren, selain aspek cowok-cowok ganteng yang digunakan untuk menarik pembaca wanita. Seri ini merupakan sebuah seri yang mulai dikerjakan oleh Takahashi Konomi sejak tahun 1999 sampai ke serinya yang terbaru, New Prince of Tennis.

Jurus-jurus yang ditampilkan dalam seri ini memang sangat absurd, namun hal tersebut sempat membuat saya dan teman-teman cukup aktif bermain tenis di masa SMA. Alasannya hanya untuk mencoba meniru ulang jurus-jurus yang diperagakan oleh mereka. Tapi apakah kamu masih ingat dengan jurus-jurus yang digunakan dalam seri anime-nya?

Prince of Tennis memiliki banyak jurus yang tersebar dalam seri mangaanimemovie, dan juga live-action. Karena itu, mari kita bahas 10 saja momen yang bisa membuat kamu ngomong “WTF?” dalam seri ini.

Jin Akutsu

Salah satu yang bikin saya bingung adalah gaya bermain karakter Jin Akutsu, dia terus berlarian di arena tenis seperti tidak kenal lelah. Yang lebih penting, cara dia bermain sepertinya tidak manusiawi sekali. Dia bisa sliding dari ujung kanan ke kiri lapangan lalu langsung meloncat, dan dapat memutar pergelangan dia untuk mengecoh lawan. Kalau orang biasa mungkin sudah patah tangannya.

Hametsu e no Rondo

POT1atobe

Atobe merupakan individu yang cukup unik; orang kebanyakan duit yang punya helikopter pribadi, yacht pribadi, rumah layaknya istana, tapi masih mau sibuk ngurusin klub tenis orang biasa. Semua demi nama SMP-nya, Hyoutei Gakuen, yang sepertinya memuja sang kapten. Atobe memiliki jurus-jurus yang luar biasa cantik, permainannya biasa disebut Bigi atau Beautiful Game. Namun yang paling keren tentu adalah Hametsu e no Rondo, momen ketika dia memukul tangan lawan dengan bola dan menyelesaikan game dengan smash yang brilian.

Angel – Devil Akaya

Akaya Kirihara adalah salah satu rookie termuda dalam seri ini. Sama seperti Echizen, dia adalah murid kelas 1 yang cukup cemerlang, namun terkadang permainan tenisnya agak kasar. Saat dia bermain melawan tim dari luar negeri, dia harus bersimbah darah karena dia dikasar. Namun dia bangkit, kulitnya memerah, dan dia bermain seperti setan. Karena itu dia dijuluki Devil Akaya.

Di seri New Prince of Tennis, Devil Akaya takluk di tangan anak SMA, karena itu dia harus mencari cara untuk menang, dan dia berubah jadi Angel. WTF? Iya saya tahu.

Super Ultra Great Delicious Daisharin Yama Arashi

POT2 kintarou

Nggak cuma namanya yang bikin kamu WTF, jurusnya juga bakal bikin kamu bingung. Karena pada dasarnya, jurus ini hanyalah jurus pukulan super kuat yang dimiliki oleh Kintaro Toyama. Pukulan itu cukup kuat sampai-sampai nyaris tidak ada orang yang bisa mengembalikannya selain tentu saja, pemeran utama seri ini.

FuRinKaInZanRai

Salah satu pemain terbaik dalam seri ini, Genichirou Sanada memiliki jurus super FuRinKaInZanRai. Di mana masing-masing elemen dari nama jurus di atas memiliki spesialisasi tersendiri. Ka artinya pukulan super kuat yang bisa dipukul dari mana saja, Fu artinya pukulan super cepat, Rai bisa bikin petir menggelegar. Lihat saja video di atas.

Kikumaru Step

POT1kikumaru

Salah satu jurus paling WTF dan mungkin kebohongan terbesar dari seri ini, karena jurus yang satu ini tidak mungkin ditiru di dunia nyata. Kikumaru yang tidak punya stamina untuk bermain tenis lama-lama melatih tubuhnya supaya kuat. Di tengah latihannya, dia menemukan cara untuk membelah diri jadi dua di lapangan tenis. Kikumaru step ini pertama kali diperlihatkan saat dia main pertandingan single melawan SMP Higa. Namun dia membelah diri supaya bisa main jadi double. Ini pertandingan single tolonglah.

Ten’i Muhou no Kiwami

Kalau kamu suka banget sama tenis, maka kamu bisa mencapai tingkatan ini. Kalau kamu memang cinta sama yang namanya tenis, kamu bisa bermain tanpa mengeluh atau menangis. Ini adalah tingkatan tertinggi dari pemain tenis dalam seri ini. Pemain yang menguasai Ten’i Muhou no Kiwami akan bersinar seperti Super Saiya, dan bila lawannya tidak memiliki jurus ini kayaknya udah 100% pasti kalah. Anggap saja cheat code.

Cyclone Smash

Hati-hati kalau kamu dekat-dekat dengan Echizen Ryoma atau kakaknya, Echizen Ryoga, yang mampu menggunakan jurus ini. Bukan karena kamu bakal kena tabok bola nyasar, tapi karena jurus ini bisa membuat sebuah badai lokal, tornado malah. Badai lokal dengan tornado di lapangan tenis? Ini beneran main tenis?

Tezuka adalah penyebab punahnya dinosaurus

Kunimitsu Tezuka mungkin adalah pemain terkuat dalam seri ini memiliki jurus-jurus yang walaupun terlihat membosankan, tapi paling efektif. Tezuka Zone miliknya membuat semua bola yang dipukulnya akan kembali padanya, Tezuka Phantom membuat semua bola yang dipukul lawan, bagaimanapun caranya, akan keluar dari lapangan. Lalu di movie-nya ada juga Tezuka… entahlah apa ini, yang pasti ada meteor, kemudian dinosaurus punah.

Kalian ini anak SMP?

POTanakSMP

Hal paling membingungkan dari seri Prince of Tennis adalah umur dari masing-masing karakter yang ada di seri ini. Mungkin Ryoma dan beberapa anak lainnya oke lah kalau dihitung sebagai anak SMP, tapi Tezuka, Sanada, Yukimura, Atobe, dan orang-orang yang seharusnya berumur 30 tahun ini kok bisa-bisanya disebut anak SMP? Tezuka bahkan sering dikira guru pembimbing klub tenis Seigaku.

New Prince of Tennis lebih parah, anak SMA mukanya sudah kayak om-om 40 tahun.

Itulah 10 hal yang bikin kamu WTF dari seri Prince of Tennis. Nggak cuma jurus-jurusnya yang absurd tapi yang melancarkan jurus-jurus itu ternyata anak SMP. Walaupun kayaknya absurd, justru elemen itulah yang bikin serinya sangat seru untuk dibaca.

Sumber: Mangamon

Sorry. No data so far.