Pendapatan Industri Anime Jepang Telah Mencapai Rekor 2 Triliun Yen

October 25, 2017 13:56
Pendapatan Industri Anime Jepang Telah Mencapai Rekor 2 Triliun Yen

Asosiasi Animasi Jepang (AJA), sebuah grup yang terdiri dari 100 perusahaan produsen anime, mengumumkan bahwa industri anime di tahun 2016 telah mencapai pendapatan 2,0009 triliun Yen untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Ini adalah kenaikan sebesar 9% dari 1,83 triliun Yen tahun sebelumnya. Pendapatan tersebut didapatkan dari 9 area, termasuk film, seri TV, distribusi rumahan (BD & DVD), dan distribusi luar negeri. AJA mengatakan bahwa 767,6 milyar Yen didapatkan lewat distribusi luar negeri, baik lewat penayangan film dan layanan penayangan lainnya. Penghasil terbesar kedua yang bernilai 562, 7 milyar Yen berasal dari merchandising.

AJA mengatakan bahwa pertumbuhan didorong berkat meningkatnya format untuk menikmati anime Jepang, seperti lewat konser, acara seiyuu, dan popularitas film seperti Kimi no Na wa. Hiromi Masuda selaku wakil ketua berpendapat bahwa meningkatnya minat dari pasar internasional akan membuat industri anime terus tumbuh.

Berhubung Netflix saja sudah menyiapkan 30 seri baru untuk tahun depan nampaknya prediksi industri ini akan mati dalam waktu dekat masih belum bisa terbukti juga. Hanya saja penghasilan sebanyak itu kemungkinan besar mayoritas diterima oleh pemegang lisensi dan bukan para kreator melihat sumber penghasilannya.

Sumber: Crunchyroll