Trailer Ke-3 ‘Code Vein’ Pamerkan Lagu & Animasi Opening

December 19, 2017 13:24
Trailer Ke-3 ‘Code Vein’ Pamerkan Lagu & Animasi Opening

Bandai Namco telah merilis trailer ke-3 dari “Code Vein,” action RPG yang dikerjakan oleh tim dibalik seri God Eater. Karena game ini menghadirkan opsi voiceover dalam bahasa Inggris dan bahasa Jepang, Bandai Namco menayangkan trailer-nya dalam 2 versi bahasa.

Trailer-nya sedikit menyoroti ceritanya bagaimana kehidupan Revenant yang seperti vampire. Tetapi yang menjadi sorotan utama dari trailer ini adalah lagu opening berjudul “Underworld” yang dinyanyikan oleh Vamps dan juga animasi opening yang ditangani oleh Ufotable. Kalau kalian mengenal seri God Eater, tentunya kalian tidak asing lagi dengan Ufotable yang selalu mengerjakan animasi opening-nya, bahkan serial anime-nya juga.

Game ini menceritakan di masa depan ketika dunia sudah hancur karena duri raksasa yang jatuh dari langit. Kalian adalah Revenant, vampire yang sudah meninggalkan unsur manusianya. Untuk bertahan hidup, kalian harus menghisap darah dari lawan yang bernama Lost. Gameplay dari Code Vein serupa dengan Dark Souls. Tetapi perbedaan terbesar adalah gaya gambar yang dipilih yaitu gaya anime karena game ini dikerjakan oleh tim God Eater.

Code Vein akan rilis pada tahun 2018 untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.