Update ‘Dragon Ball FighterZ’ Terbaru Siap Hadirkan Z-Union & Offline Lobby

March 15, 2018 13:35
Update ‘Dragon Ball FighterZ’ Terbaru Siap Hadirkan Z-Union & Offline Lobby

Bandai Namco akan merilis update baru untuk “Dragon Ball FighterZ.” Selain menghadirkan balancing, update ini akan menghadirkan fitur baru seperti Z-Union dan offline lobby.

Berikut adalah detil yang terungkap dari halaman community di Steam:

Mode

  • Replay Channel: Untuk mengimplementasi dari pengaturan gameplay di bawah, data rekaman di Replay Channel akan dihapus.
  • World Match: Perubahan sistem rematch ke 3 pertarungan dalam Ranked dan Casual World Match.
  • Ring Match: Peningkatan untuk match-making dan stabilitas server

Gameplay

  • SSGSS Goku: Perbaikan bug yang membuat combo “x10 Kaioken Kamehameha” tetap berlanjut meski lawan berhasil kabur dari serangan.
  • Captain Ginyu: Perbaikan bug yang membuat anggota Ginyu Force menyentuh karakter lawan dan kadang mengganggu serangan lawan.
  • Nappa: Perbaikan bug yang membuat Saibamen menyentuh karakter lawan dan kadang mengganggu serangan lawan.
  • Semua Karakter: Perbaikan bug yang membuat karakter utama menyembut nama yang salah ketika menggunakan Z-Change atau Z-Assist.
  • Semua Karakter: Perbaikan bug yang membuat karakter mengambang di udara jika Dragon Rush Clash terjadi ketika mendarat dari mid-air back step.
  • Semua Karakter: Perbaikan bug yang mengubah hit-box dari karakter Z-Assist dalam kondisi tertentu.
  • Hit/SSGSS Goku/SSGSS Vegeta: Perbaikan bug yang mengaktifkan dialog Z-Change, bukannya Z-Assist.

Fitur Baru

  • Z-Union: Penambahan fitur Z-Union yang membuat kalian bisa bergabung ke Union (fan club) untuk karakter favorit kalian dan mendapatkan hadiah spesial. Semakin lama kalian bergabuing ke 1 Union, semakin bagus hadiah yang kalian dapatkan.
  • Game Lobby: Penambahan fitur untuk keluar lobby menggunakan tangga di pintu masuk.
  • Offline Lobby: Penambahan opsi untuk masuk ke offline lobby dari layar utama.

Update ini akan rilis pada tanggal 16 Maret. Dragon Ball FighterZ sudah bisa dimainkan di PlayStation 4, Xbox One, dan PC.

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.