FuRyu Akan ‘Sementara Hentikan’ Bisnis Game-nya

July 2, 2018 13:15
FuRyu Akan ‘Sementara Hentikan’ Bisnis Game-nya

FuRyu, studio yang terkenal dibalik The Legend of Legacy, The Caligula Effect, The Alliance Alive, dan CryStar yang baru diungkapkan, mengumumkan bahwa mereka akan “sementara menghentikan” bisnis game-nya di luar game-game yang sudah diinvestasikan. Hal ini diungkapkan langsung oleh president dan CEO Takahashi Mishima dalam laporan pemegang saham terbaru.

“Dalam bisnis game, kami berusaha untuk memonetisasi sektornya melalui mixed media development,” ujar Mishima. “Namun, kami kesulitan untuk memulihkan bisnis game kami yang investasinya besar, dan pertumbuhan bisnis utama juga melemah, yang menyebabkan perubahan besar dari rencana keseluruhan awal.”

Mishima melanjutkan, “Investasi dalam pengembangan game akan dihentikan secara sementara, dan kami akan memaksimalkan fokus kami pada monetisasi dari game-game yang sudah kami investasikan. Kami juga telah melakukan investasi pada anime dalam mixed media development, dan kami berencana untuk memaksimalkan pendapatan dalam sinergi antara anime dan game untuk tahun fiskal ini. Selain itu, kami juga akan melakukan revisi dalam pengeluaran iklan dan lainnya untuk bisnis game kami.”

Game-game FuRyu yang sudah diumumkan dan masih belum rilis adalah:

  • Work x Work (Nintendo Switch) – 27 September di Jepang
  • CryStar (PlayStation 4) – 18 Oktober di Jepang
  • Beyblade Burst: Battle Zero (Nintendo Switch) 0 25 Oktober di Jepang
  • Project One-Room (Judul Sementara) (PlayStation 4) – Belum Diumumkan

Sumber: Gematsu

Sorry. No data so far.