Film ‘Dragon Ball Super: Broly’ Tampilkan Visualnya

July 11, 2018 17:52
Film ‘Dragon Ball Super: Broly’ Tampilkan Visualnya

Toei mengumumkan detail lebih lanjut pada hari Senin kemarin untuk film Dragon Ball ke-20. Judul filmnya adalah “Dragon Ball Super: Broly”. Slogan visual di bawah ini berbunyi “Musuh terbesar, Saiyan,” dan memastikan film selain penayangan reguler akan juga tayang dengan format IMAX, MX4D, dan 4DX di Jepang.

Akira Toriyama memberikan komentar baru untuk film ini:

Kalian semua kenal dengan Broly?

Dia hanya muncul di film anime sebelumnya, Saiyan yang luar biasa kuat. Saya hanya menggambar desainnya, saat itu saya tidak terlibat dengan anime-nya, jadi saya lupa detailnya.

Bahkan sekarang Broly sangat populer tidak hanya di Jepang, tapi juga di luar negeri, oleh karena itu pengawas proyek menyarankan, “Bagaimana kalau kita membuat film tentang Broly sekarang?”

Saat itu saya diperlihatkan pada filmnya, dan tergantung bagaimana pengaturannya film bisa jadi sangat menarik, jadi kami mulai berdiskusi tentang cara menambahkan Broly ke seri Dragon Ball Super.

Agar tidak mengecewakan fans, saya mempertimbangkan peran Broly sebelumnya, dan juga memberikannya aspek baru, dan saya rasa saya berhasil membuat Broly yang menarik.

Tentu saja, film ini tidak hanya akan menampilkan pertempuran yang luar biasa – film ini juga akan menunjukkan nasib seperti apa yang akan dihadapi Goku, Vegeta, dan Broly ketika mereka bertemu; bagaimana Pasukan Frieza berhubungan; dan sejarah bangsa Saiyan – ini adalah film yang dramatis dan memiliki skala besar.

Saiyan terkuat, Broly; telah muncul!
Akan ada banyak konten lain yang akan disajikan untuk semua penggemar, jadi nantikan dan tunggu sebentar lagi sampai selesai!!

Mereka yang memesan tiket yang pemesanannya akan dimulai pada 20 Juli akan menerima satu dari dua gantungan Goku dan Vegeta. Keduanya isa berubah warna berdasarkan suhu, dari bentuk Super Saiyan ketika panas, dan menjadi Super Saiyan Blue ketika dingin. Bonus ini dibatasi 50.000 saja.

Gambar-gambar di atas menampilkan Goku dan Vegeta dengan baju musim dingin, yang sebelumnya diterbitkan oleh majalah Weekly Shonen Jump dan V Jump bulan lalu. Toriyama merancang pakaiannya. Terdapat juga petunjuk tentang kembalinya Frieza, dan tiga karakter baru bernama Chirai, Remo, dan Kikono.

Sumber: ANN