[Waifu Wednesday] Sachi Komine

September 23, 2020 19:37
[Waifu Wednesday] Sachi Komine

Selamat malam, dan selamat datang di rubrik Waifu Wednesday edisi Sachi Komine! Memasuki akhir bulan September, tampaknya saya harus turun lagi di edisi kali ini demi melanjutkan tradisi mingguan Jurnal Otaku Indonesia. Untuk itu, langsung saja kita berkenalan dengan karakter dari novel visual Grisaia Trilogy ini.

Sachi Komine adalah siswi kelas satu di Mihama Academy dan berusia 15 tahun di awal novel visual “Grisaia no Kajitsu“. Perempuan penyuka apel ini dikenal dengan pakaiannya seperti maid (atau pelayan) yang dipakai setiap hari kecuali saat bersekolah, mandi, dan berenang. Menurut catatan dari Frontwing, ia lahir pada 23 September ????. Ayahnya telah berpulang sementara ibunya masih dalam status koma setelah terlibat kecelakaan saat ia masih muda.

Perempuan berambut pink ini mengakui bahwa pakaian maid-nya memiliki tingkat ketahanan tinggi dan memiliki fitur yang membuatnya nyaman dipakai. Ia bersikeras untuk menjadi gadis baik-baik dengan menuruti permintaan teman terdekatnya.

Mungkin itu saja kita bahas profil dari identitasnya, namun bagaimana seorang Sachi Komine cocok untuk menjadi waifu kalian? Berikut beberapa poin yang dapat kalian dipertimbangkan.

+ High Quality (Sh*tty) Maid

Sachi Komine adalah maid berkualitas tinggi yang bisa kamu dapatkan dari franchise ini. Ia dapat mengurus urusan domestik dengan cepat, rapi, dan bersih seperti mencuci, membersihkan ruangan, lapangan, hingga urusan dapur. Namun yang paling menonjol dari perannya sebagai maid adalah tak pernah menolak permintaan siapapun.

Sachi sedari kecil memang mencari pujian dari orang-orang yang ia bantu. Bermula dari kedua orang tuanya, hingga terbawa ke lingkungan sekitarnya. Pamrih yang gratis, namun adiktif. Setelah bertemu Yuuji, kemampuannya juga makin berkembang dan menjadi ahli dalam pertarungan jarak dekat. Butuh maid yang bisa melindungi diri kalian juga, bukan?

+ Where are the hell she learned about engineering?

Momen yang juga mengejutkan Yuuji, setelah mendengar cara Sachi Komine untuk menjaga kebutuhan air dalam asrama dapat tetap terjaga. Mengingat kedua orang tuanya yang pernah bekerja di pabrik, apa mungkin anak berusia 10 tahun kala itu mengerti soal pengetahuan ini? Kini ia sudah menginjak usia 15 tahun dan sebuah pencapaian besar bagi Sachi untuk mempelajari bidang ini di usia muda.

Kesampingkan darimana Sachi belajar soal itu, kemampuannya ini sangat berguna dalam keadaan genting. TV anda tiba-tiba mati? Panggil Sachi. Genteng anda rusak? Panggil Sachi. Motor anda juga mogok? Panggil Sachi. Gagal clear C.C.? Ehm, coba tanya sepuh sebelah. Tak hanya soal mekanik, ia juga mahir merajut untuk kebutuhan sandang serta membuat tas kantong yang biasa Yuuji pesan. Saya gak mau bahas skit dibalik penyataan tersebut, sehingga saya sarankan tonton lagi adegan anime-nya.

+ Commited Shark

Sachi Komine tak akan selalu melekat dengan orang yang ia sukai, namun ia tetap berkomitmen untuk menjaga hubungannya. Tak hanya terhadap pasangan, Sachi akan tetap menjaga tali pertemanan dan menghargai ruang personal mereka. Kecuali anda orang asing yang menarik perhatian dirinya, mungkin kalian bisa menemukannya di balik semak-semak sambil memantau pergerakan kalian. Semoga hal yang menarik perhatian ini tidak berkonotasi negatif.

Sebentar, ini kenapa ada Hiu di nama poinnya? Sachi sendiri sering menyebut dirinya sebagai Hiu (Same dalam bahasa Jepang). Hiu yang bergerak diam-diam untuk memangsa dan tak pernah bermain dengan mangsanya adalah representasi terbaik dari seorang Sachi. Entah kalian mau mengambil hal ini secara positif atau negatif.

+ Ai Shimizu aka Kuruma no Hito

Seiyuu dari Sachi Komine ini memang tak terlalu sering muncul di setiap musimnya. Ia lebih aktif sebagai seiyuu game terutama novel visual. Namun suara halus namun tajamnya ini sangat cocok untuk Hiu semacam Sachi. Bagi yang belum tahu, Shimizu juga seorang pegulat profesional yang masih aktif hingga di usianya yang sudah menginjak 39 tahun.

Jika kalian menemukan seiyuu yang memiliki nama samaran nama mobil, Shimizu adalah orangnya, Mulai dari nama samaran McLaren, Chevrolet, Toyota Corsa, Pulsar Serie, Mazda Verisa, dan masih banyak lagi. Namun sebagai seiyuu Sachi Komine, ia menggunakan nama alias Mikasa Okamura.

Ai Shimizu dapat ditemui di Twitter: @aitter_smz, @kurumanohito dan Instagram: @aitter_smz

– Ma(i)d Bombers

Sudah dibahas sebelumnya bahwa Sachi Komine adalah perempuan yang mengiyakan segala permintaan dari orang-orang terdekatnya, sehingga jika dimintai hal yang tak masuk akal sekalipun ia sering menyanggupi. Demi mendapatkan pujian ataupun sekedar menjaga pertemanan dengan orang yang meminta, ia dapat buta akan keadaan sekitarnya.

Hal penting yang mendukung sisi negatif Sachi adalah kemampuan berpikirnya yang tak dapat membedakan candaan dan permintaan sesungguhnya. Jika kalian membaca novel visual atau menonton animeGrisaia no Kajitsu“, Michiru secara bercanda meminta Sachi untuk menghapus ujian di sekolah. Candaan itu dianggap serius bagi Sachi dan sampai-sampai merakit bom dan dipasang di sekolahnya hanya demi menghapus ujian tersebut. Kalian bukan Yuuji, sehingga untuk meredam kesalahpahaman yang membahayakan orang-orang ini akan sangat sulit.

– Gangguan Mental

Pasca kedua orang tuanya mengalami insiden kecelakaan akibat dari pengendara mabuk, Sachi Komine mengidap PTSD dan OCD karena merasa nasib sial yang dialami kedua orang tuanya adalah kesalahannya. Ia tak seharusnya pergi dari rumah tanpa memberitahu kedua orang tuanya kala itu, sehingga keberadaan mereka menjadi korban adalah dosa besar baginya.

Dirasa tak menurut dan menjadi gadis bengal, Sachi yang mengidap gangguan mental merasa harus menjadi gadis baik dengan menuruti segala hal yang diminta kepadanya. Hal inilah yang menjadi permulaan perubahan perilaku Sachi. Meskipun sudah mulai pulih dari gangguan mentalnya, namun tak mungkin dapat berubah secara cepat dan perlu pendampingan lebih lama. Untuk itu mengelilinginya dengan orang-orang yang suportif dapat membantu pemulihannya.

Baiklah mungkin itu saja Waifu Wednesday edisi Sachi Komine. Saya juga mengucapkan ulang tahun ke-? untuk karakter lucu satu ini. Semoga tetap seperti hiu di lautan yang diam-diam membahayakan nyawa, nyawa orang-orang jahat tapi ya.

Untuk minggu depan, kayaknya kami akan memulai Waifu Wednesday Chain yang sudah disarankan oleh Musim_Semi sejak awal musim panas ini. Nantikan edisi berikutnya minggu depan!