Mobage WAVE!! ~Naminori Boys~ Akhiri Layanan Setelah Maintenance Panjang

April 8, 2021 17:56
Mobage WAVE!! ~Naminori Boys~ Akhiri Layanan Setelah Maintenance Panjang

Akun Twitter resmi untuk mobage “WAVE!! ~Naminori Boys~” buatan MAGES. mengumumkan pada hari Selasa 6 April bahwa layanan telah berakhir. Pengembang memutuskan untuk menghentikan layanan setelah menyimpulkan bahwa akan sulit memberikan layanan yang untuk kedepannya, bahkan setelah update sistem. Pelanggan yang telah membeli materi IAP “Coral Stone”  akan menerima pengembalian uang mulai Rabu 7 April.

Aplikasi ini diluncurkan pada 1 Maret. Namun performa buruk game, bug yang merusak skrip bila region gadget salah, dan masalah legal akibat kesalahan kredit pemeran membuat maintenance darurat dilakukan pada 4 Maret, yang terus berjalan hingga pengumuman penutupan pada 6 April.

Cerita proyek ini berlatar di kota Ōarai di prefektur Ibaraki, dan berpusat pada Masaki Hinaoka, yang berteman dengan siswa pindahan Shō Akitsuki sebelum liburan musim panas, dan akhirnya ketagihan berselancar. Melalui olahraga ini, Masaki akan mengenal teman-teman baru, dan juga menjauh dari mereka dalam perjalanannya menuju masa dewasa.

Trilogi film anime mendapatkan versi serial anime televisi “edisi lengkap” yang ditayangkan perdana pada tanggal 11 Januari di TV Tokyo. Delapan pemeran utama acara tersebut bergabung sebagai unit Naminori Boys (“Surfing Boys,” disingkat NBS) dan menampilkan lagu tema pembuka “Shigeki Surfer Boy” dan lagu tema penutup “One More Chance, One Ocean.”

Bagian pertama trilogi dibuka pada 2 Oktober, bagian kedua dibuka pada 16 Oktober, dan bagian ketiga dibuka pada 30 Oktober.

Sumber: ANN

Sorry. No data so far.